Barcelona Kurangi Gaji Andre ter Stegen Demi Marcos Alonso dan Joao Cancelo
Klub La Liga, Bacelona ternyata mengurangi gaji Marc - Andre ter Stegen dalam kontrak barunya demi Marcos Alonso dan Joao Cancelo
Penulis: pitos punjadi | Editor: Nolpitos Hendri
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Klub La Liga, Barcelona ternyata mengurangi gaji Marc - Andre ter Stegen dalam kontrak barunya demi Marcos Alonso dan Joao Cancelo .
Ternyata, pengurangan gaji Andre ter Stegen ini untuk mengakali agar Barcelona lolos dari peraturan FFP dan bisa menggaet pemain baru.
Walaupun ada pengurangan gaji, Barcelona tidak melakukannya secara sepihak, namun juga keputusan dari Andre ter Stegen .
Apa yang dilakukan Andre ter Stegen ini ternyata menyelamatkan karier Marcos Alonso dan ambisi Barcelona .
Kiper asal Jerman itu memperpanjang kontraknya di Blaugrana sampai 2028 mendatang.
Kontrak baru Marc-Andre ter Stegen membuat Marcos Alonso dapat diregistrasikan oleh Barcelona ke skuad Liga Spanyol.
Dilansir Barca Universal, alasannya ketika memperpanjang kontrak, gaji ter Stegen lebih rendah dari sebelumnya.
Alhasil beban gaji klub berkurang dan Barcelona menjadi lebih lincah untuk bergerak mengurus skuadnya.
Ini membuat klub yang bermarkas di Camp Nou itu tak perlu menjual Clement Lenglet atau pemain lain untuk meregistrasikan Marcos Alonso .
Saat ini tugas Blaugrana tinggal meregistrasikan perpanjangan kontrak Inaki Pena dan ambisi mereka untuk bersaing menjadi juara pun tetap terjaga.
Jika semua pemain sudah teregistrasi, El Barca bisa fokus untuk mendatangkan pemain baru untuk memperkuat tim.
Sejauh ini, nama Joao Cancelo yang sudah hampir pasti bergabung ke klub asal Catalunya itu.
Namun kepindahannya ke Barcelona masih terhambat masalah financial fair play (FFP).
Barcelona dan Manchester City dikabarkan sepakat soal peminjaman Joao Cancelo selama semusim.
Bek berusia 29 tahun itu diharapkan menandatangani kontrak peminjaman dengan opsi pembelian sebesar 25 juta euro di akhir musim.
| Jadwal Lengkap Pertandingan Barcelona di Liga Champions 2025/2026, Laga Perdana Lawan PSG |
|
|---|
| Laga Barcelona Vs Real Madrid Resmi Digelar di GBK Jakarta, Catat Jadwalnya |
|
|---|
| Melompat ke Laut dari KM Barcelona 5, Serly Bertahan Tanpa Pelampung, Bayinya Dimasukkan ke Cool Box |
|
|---|
| Terungkap Identitas Nakhoda KM Barcelona VA, Kaki Bengkak Selamatkan Penumpang, Kini Diperiksa Polda |
|
|---|
| Viral Aksi Heroik Agu Tenangkan Balita di Tengah Kepanikan Penumpang Saat KM Barcelona VA Terbakar |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.