Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Piala Carabao

Liverpool dan Chelsea Batal Ketemu, Ini Hasil Drawing Semifinal Piala Carabao 2023

Leg pertama semifinal akan digelar tanggal 8 Januari 2024, disusul leg kedua pada 22 Januari mendatang.

Editor: Sesri
OLI SCARFF / AFP
Gelandang Inggris Liverpool #17 Curtis Jones (kiri) berebut bola dengan striker Inggris West Ham United #20 Jarrod Bowen selama pertandingan sepak bola perempat final Piala Liga Inggris antara Liverpool dan West Ham United di Anfield di Liverpool, barat laut Inggris pada bulan Desember 20, 2023 

Fulham akhirnya memenangkan adu penalti atas Everton dengan skor 6-7.

Berkat kemenangan tersebut, Fulham akhirnya bisa mengamankan tiket semifinal Piala Carabao musim ini.

Kemenangan dramatis juga diraih Chelsea saat menyingkirkan finalis musim lalu di Stamford Bridge.

Lewat drama adu penalti, Chelsea sukses menyingkirkan Newcastle United dengan skor 4-2.

Kegagalan Kieran Trippier dan Matt Ritchie mengeksekusi penalti membuat Newcastle United tersingkir dramatis.

Newcastle United sebenarnya bisa menyegel tiket semifinal jika mampu mempertahankan keunggulan atas gol yang dicetak Callum Wilson (16').

Hanya saja harapan itu sirna setelah Mykhailo Mudryk mencetak gol penyama skor pada penghujung laga babak kedua dan akhirnya memaksa laga berakhir imbang 1-1.

Dalam adu tos-tosan, Chelsea akhirnya malah yang berhasil menyegel kemenangan dan mengamankan tiket semifinal menyusul Fulham.

Dalam laga lainnya, kemenangan telak diraih Middlesbourg dan Liverpool atas lawan-lawannya.

Sebagaimana misal Middlesbrough yang dilatih Michael Carrick memastikan lolos ke semifinal, setelah menyingkirkan Port Vale dengan skor 0-3.

Gol dari Jonhy Howson, Morgan Rodgers dan Matt Crooks memuluskan langkah Middlesbrough ke fase empat besar.

Kemenangan telak juga diraih Liverpool yang berhasil membantai West Ham dengan skor 5-1 di depan publik Anfield.

Gol dari Dominik Szoboszlai, Curtis Jones (2x), Cody Gakpo dan Mohamed Salah membuat publik Anfield bersuka cita.

West Ham yang diprediksi bisa memberi perlawanan kepada Liverpool nyatanya malah hanya mampu mencetak satu gol lewat Jarrod Bowen.

Liverpool akhirnya berhasil menyegel tiket semifinal setelah membungkam West Ham dengan skor telak 5-1 di perempat final Piala Carabao.

Hasil Perempat Final Piala Carabao 2023:

Chelsea (4) 1 - 1 (2) Newcastle United

Everton (6) 1 - 1 (7) Fulham

Port Vale 0-3 Middlesbourgh

Liverpool 5-1 West Ham United

( Tribunpekanbaru.com / Tribunnews.com)

 

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved