Pelantikan Anggota DPRD Pekanbaru
Mengenal 9 Srikandi DPRD Pekanbaru Terpilih, Demokrat, Golkar dan PAN Dua Wakil
Sembilan anggota DPRD Pekanbaru terpilih dari perempuan periode 2024-2029. Para srikandi ini dari lintas umur dan dalam usia matang.
Penulis: Syafruddin Mirohi | Editor: Ariestia
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Sembilan anggota DPRD Pekanbaru terpilih dari perempuan periode 2024-2029. Para srikandi ini dari lintas umur dan dalam usia matang.
Data yang dirangkum Tribunpekanbaru.com dari situs KPU, dari 9 keterwakilan perempuan di DPRD Pekanbaru hasil Pemilu 2024 kemarin, Sovia Septiana menjadi anggota dewan termuda yang berumur 30 tahun.

Sementara srikandi tertua, Jepta Sitohang yang berumur 51 tahun.

Sovia merupakan politisi Golkar incumbent dari Dapil 3 (Tenayan-Kulim).
Sedangkan Jepta Sitohang, politisi Demokrat incumbent juga, dari Dapil (Payung Sekaki Senapelan).
Ini sama-sama periode kedua mereka duduk sebagai anggota DPRD Pekanbaru.
Selain mereka, ada 7 srikandi lainnya.
Masing-masing politisi tersebut adalah
Dari Demokrat Hj Niar Erawati (37 tahun).

Politisi senior PAN Hj Arwinda Gusmalina (43 tahun)

Srikandi Golkar Putri Varadina (36 tahun).

Politisi Gerindra Hj Sri Rubianti SIP (49 tahun).

Politisi NasDem Linda Wati (50 tahun).

Srikandi PKS dr Meiza Ningsih (49 tahun).

Politisi PAN Mona Sri Wahyuni (48 tahun).

Seperti diketahui, dari 9 orang tersebut, 4 di antaranya caleg incumbent dan 5 caleg baru.
Mereka ini perwakilan dari 6 parpol masing-masing, Partai Demokrat 2 orang,
PAN 2 orang, Golkar 2 orang, Nasdem 1 orang, PKS 1 orang dan Partai Gerindra 1 orang.
Dari 7 Dapil di Kota Pekanbaru, hanya Dapil 1 (Pekanbaru Kota, Sukajadi, Lima Puluh), dan Dapil 6 (Tuah Madani-Tuah Karya), yang nihil mengantarkan caleg perempuan ke gedung Payung Sekaki.
Sembilan srikandi dewan tersebut masing-masing Niar Erawati dari Demokrat Dapil 5, Jepta Sitohang dari Demokrat Dapil 7 (incumbent), Hj Arwinda Gusmalina dari PAN Dapil 3 (incumbent), Mona Sri Wahyuni PAN Dapil 5, Sovie Septiana dari Golkar Dapil 3, Putri Varadina dari Golkar Dapil 4 (incumbent), Hj Sri Rubianti SIP dari Gerindra Dapil 4 (incumbent), dr Meiza Ningsih dari PKS Dapil 4, dan Linda Wati dari Nasdem Dapil 2.
"Ya, dari data yang kami terima, 50 caleg yang lolos, 9 di antaranya perempuan. Itu dari beberapa partai," kata Ketua DPRD Pekanbaru yang juga caleg incumbent PKS, Muhammad Sabarudi ST, kepada Tribunpekanbaru.com.
Jumlah 9 perempuan yang lolos sebagai anggota DPRD Pekanbaru ini, sama jumlahnya dengan periode 2019-2024, yakni, 9 orang juga.
Hanya saja, dari 9 keterwakilan perempuan tersebut, belum memenuhi kuota perempuan di legislatif 30 persen. Dari 9 srikandi ini, mana yang tercantik menurut anda? (Tribunpekanbaru.com/Syafruddin Mirohi).
Resmi Jabat Anggota DPRD Pekanbaru, Rizky Bagus Oka Bawa Semangat Bersama Masyarakat Kota Pekanbaru |
![]() |
---|
Isa Lahamid Ketua DPRD Pekanbaru dan T Azwendi Fajri Sebagai Wakil Ketua DPRD Sementara |
![]() |
---|
Breaking News: Sah! 50 Anggota DPRD Pekanbaru Dilantik dan Diambil Sumpah Jabatan |
![]() |
---|
Bocoran 4 Pimpinan DPRD Pekanbaru Periode 2024-2029 |
![]() |
---|
Fathullah dan Muhammad Zahir Syah, Ayah dan Anak Dilantik Jadi Anggota DPRD Pekanbaru 2024-2029 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.