Pilkada Bengkalis 2024
KPU Rencanakan Pelaksanaan Debat Kandidat Pilkada Bengkalis 2024 di Pertengahan Masa Kampanye
Dalam masa kampanye nantinya KPU Bengkalis akan melaksanakan debat kandidat untuk dua Bapaslon Pilkada Bengkalis, Riau.
Penulis: Muhammad Natsir | Editor: Ariestia
TRIBUNPEKANBARU.COM, BENGKALIS - Dalam masa kampanye nantinya Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bengkalis juga akan melaksanakan debat kandidat untuk dua pasangan calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis yang berkontestasi.
Untuk pelaksanaan debat kandidat rencana akan dilakukan di pertengahan masa kampanye.
Hal ini diungkap langsung Komisioner KPU Bengkalis Mukhlasin kepada tribunpekanbaru.com, Kamis (26/9/2024) siang.
Menurut dia, sesuai ketentuan dalam aturan PKPU Kampanye pelaksanaan debat kandidat ini maksimal dilaksanakan tiga kali, namun tentu untuk Bengkalis akan disesuaikan berapa kali dilaksanakan.
"Terkait beberapa kali akan kita laksanakan debat kandidat ini, tergantung kesepakatan bersama Paslon kita belum gelar rapat terkait rencana pelaksanaan debat ini," ungkap Mukhlasin.
Menurut dia, dalam waktu dekat rencananya pembahasan pelaksanaan debat kandidat akan dilakukan pihaknya pekan depan. Selain menentukan berapa kali juga akan disepakati jadwal pelaksanaan debatnya.
"Pelaksanaannya akan dibahas saat rapat bersama Paslon, tergantung kesiapan anggaran dan Paslon juga. Namun target kita pelaksanaan debat ini bisa dilaksanakan di pertengahan masa kampanye nantinya," tandasnya. (Tribunpekanbaru.com/Muhammad Natsir)
| Kasmarni-Bagus Santoso Diberi LAMR Bengkalis Gelar Adat, Kini Segera Dilantik Lagi Jadi Bupati-Wabup |
|
|---|
| DPRD Bengkalis Sudah Terima Berita Acara Penetapan Pemenang Pilkada Bengkalis Riau, Kapan Paripurna? |
|
|---|
| Terkait Pleno Penetapan Pemenang Pilkada Bengkalis 2024, Ini yang akan Dilakukan Bawaslu Bengkalis |
|
|---|
| Besok KPU Bengkalis Gelar Pleno Penetapan Pemenang Pilkada Bengkalis 2024 |
|
|---|
| Jadwal Pleno KPU Bengkalis, Tetapkan Pasangan Kasmarni - Bagus Santoso Pemenang Pilkada 2024 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.