Kasus Penikaman di Inhil
Kronologi Cekcok yang Tewaskan Dua Orang di Inhil Riau, Korban Minta Uang ke Korban Lainnya
Dua orang, yakni Riyan dan Enjo harus meregang nyawa buntut dari peristiwa cekcok yang terjadi di Jalan Kapten Muhktar, Inhil, Riau.
Penulis: T. Muhammad Fadhli | Editor: Ariestia
Ist
Dua orang, yakni Riyan dan Enjo harus meregang nyawa buntut dari peristiwa cekcok yang terjadi di Jalan Kapten Muhktar, Kelurahan Tembilahan Hilir, Kecamatan Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau, Jum'at (4/10/2024) malam.
Kemudian warga membawa keduanya ke RSUD Puri Husada Tembilahan.
Enjo dinyatakan meninggal dunia dan sudah diserahkan kepada pihak keluarga.
Riyan sudah mendapatkan penanganan medis dari pihak rumah sakit akibat luka serius di bagian perut.
Namun nyawa Riyan tidak terselamatkan setelah mengalami luka serius di bagian perut.
Pihak RSUD Puri Husada mengkonfirmasi Riyan menghembuskan nafas terakhirnya pada Sabtu (5/10) pagi.
“Satu orang (Enjo) datang ke IGD sudah keadaan meninggal dunia. 1 nya lagi (Riyan) pagi ini meninggal di ruang ICU setelah berusaha diberikan pertolongan medis,” ucap Dirut RSUD Purih Husada dr Rahmat Susanto kepada Tribun Pekanbaru.
(Tribunpekanbaru.com/T. Muhammad Fadhli).

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.