Jalan Riau Sumbar Tutup Total
Jalan Riau-Sumbar Kembali Ditutup Total, Hanya Sepeda Motor yang Bisa Lewat Jembatan Bailey
Jalan Lintas Riau-Sumatera Barat Kilometer 106-107 Desa Tanjung Alai Kecamatan XIII Koto Kampar kembali ditutup total, Minggu (1/12/2024).
Penulis: Fernando Sihombing | Editor: Sesri
TRIBUNPEKANBARU.COM, KAMPAR - Jalan Lintas Riau-Sumatera Barat Kilometer 106-107 Desa Tanjung Alai Kecamatan XIII Koto Kampar kembali ditutup total, Minggu (1/12/2024).
Semua jenis kendaraan roda empat atau lebih tidak diperbolehkan melintas.
Cuma sepeda motor yang diperbolehkan melewati Jembatan Bailey.
"Jalan ditutup total," tulis pemberitahuan Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor (Satlantas Polres) Kampar, Minggu.
Penutupan total bagi kendaraan roda empat atau lebih ini guna mendukung kondisi di lokasi. Sehingga percepatan perbaikan jalan dapat dilakukan.
Pengendara diminta melewati jalur alternatif. Yakni melewati Kiliran Jao, baik dari Riau menuju Sumbar maupun sebaliknya.
Baca juga: Jalan Lintas Riau-Sumbar di Kampar Ditutup Total Hingga Jumat, Jembatan Bailey Diperpanjang

Belum diketahui sampai kapan penutupan secara total ini. Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 1.4 Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional (Satker PJN) Wilayah I Riau pada Kementerian Pekerjaan Umum, Afdirman Jufri menyatakan selama pengerjaan.
"Kita upayakan sebelum nataru (Natal dan Tahun Baru) sudah bisa dilewati dua arah," katanya kepada Tribunpekanbaru.com.
( Tribunpekanbaru.com / Fernando Sihombing)
jalan lintas Riau-Sumbar ditutup total
Longsor di Jalan Lintas Riau-Sumbar
Jembatan Bailey
Desa Tanjung Alai
Polres Kampar
Jalan Lintas Riau-Sumbar di Tanjung Alai Kembali Dibuka, BPJN Riau Siagakan Petugas dan Alat Berat |
![]() |
---|
Masih ada pengerjaan, Lalu Lintas Riau-Sumbar di Kampar Buka Tutup, Begini Pengaturannya |
![]() |
---|
Trase Baru Akan Rampung, Jalan Riau-Sumbar Bisa Dilewati dengan Sistem Buka Tutup |
![]() |
---|
UPDATE Perbaikan Jalan Lintas Riau-Sumbar Tanjung Alai Kampar, Fokus Pelebaran dan Kelandaian |
![]() |
---|
Jalan Alternatif Riau-Sumbar Pun Macet, Waktu Tempuh Pemasok Sayuran Bisa Mencapai 15 Jam |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.