Penerimaan PPPK Bengkalis 2024
Cek di Sini Jadwal dan Lokasi Tes PPPK Bengkalis Tahap 1
Ujian PPPK Bengkalis tahap I akan berlangsung dari tanggal 9 Desember hingga tanggal 11 Desember mendatang.
Penulis: Muhammad Natsir | Editor: Sesri
TRIBUNPEKANBARU.COM, BENGKALIS - Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Bengkalis telah mengumumkan jadwal pelaksanaan ujian penerimaan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) Bengkalis 2024 untuk pelamar tahap I.
Pelaksanaan ujian PPPK Bengkalis seluruhnya dilaksanakan di Pekanbaru.
Kepala BKPP Bengkalis Djamaluddin Senin (2/12/2024) mengatakan ujian PPPK Bengkalis tahap I akan berlangsung dari tanggal 9 Desember hingga tanggal 11 Desember mendatang.
"Sudah kita umumkan pelaksanaan ujian PPPK tahap I akan berlangsung dari tanggal 9 hingga 11 Desember ini di Pekanbaru. Lokasi tes berada di Hotel Angkasa Garden," jelasnya.
Bagi pelamar yang sudah dinyatakan lulus administrasi bisa melihat langsung pengumuman tersebut melalui website resmi BKPP Bengkalis atau link https://bkpp.bengkaliskab.go.id/artikel/jadwal-pelaksanaan-seleksi-kompetensii-pppk-tahun-2024.
Dalam pengumuman lengkap dengan sesi ujian masing masing pelamar.
Djamaluddin mengatakan, kepada peserta ujian untuk hadir sesuai dengan jadwal dan ikut pelaksanaan ujian. Serta mempersiapkan seluruh keperluan yang diwajibkan di bawa saat tes.
"Membawa identitas KTP, pakaian yang diancurkan harus disiapkan secara teliti. Serta mempersiapkan diri menjelang pelaksanaan tes, jaga kesehatan dan fisik agar pelaksanaan ujian bisa berjalan lanca," terangnya.
Baca juga: Lokasi Ujian Sudah Pasti, Tes PPPK Bengkalis 2024 Tahap I Masih Menunggu Jadwal
Baca juga: Penerimaan PPPK Bengkalis 2024 Tahap II, Masih Banyak Pelamar yang Belum Submit Berkas Pendaftaran
BKPP Bengkalis juga mengimbau pelamar yang akan melaksanakan tes untuk tidak percaya jika ada yang mendatangi dan mengiming imingi dalam bentuk apapun.
"Jangan percaya kalau ada yang mengiming-imingi pelamar dalam bentuk apapun," terangnya.
Selain itu Djamaluddin juga meminta peserta hadir lebih awal dari jadwal ujian masing masing. Minimal 30 menit sebelum jadwal yang sudah ditetapkan berada di lokasi ujian.
( Tribunpekanbaru.com/Muhammad Natsir)
| Tiga Peserta Tak Ikut Ujian Pada 2 Hari Seleksi Kompetensi PPPK Tahap II Bengkalis |
|
|---|
| Tes PPPK Tahap II Bengkalis, Peserta yang Tak Bisa Hadir Harus Konfirmasi Sehari Sebelum Ujian |
|
|---|
| BKPP Bengkalis Hanya Mengatur Sesi Ujian Kompetensi PPPK Tahap II Begitu Jadwal dari BKN Keluar |
|
|---|
| Pelamar PPPK Bengkalis Tahap II Diminta Tunggu Jadwal Ujian Kompetensi Dari BKPP Bengkalis |
|
|---|
| Pengangkatan PPPK 2024 Bengkalis Sebelum Oktober 2025 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.