Stok Bahan Pokok, Gas dan BBM di Bengkalis Aman Hingga Tahun Baru
Disdagperin Bengkalis memastikan sejumlah bahan pokok penting masyarakat Bengkalis jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) tersedia dan cukup stok.
Penulis: Muhammad Natsir | Editor: M Iqbal
TRIBUNPEKANBARU.COM, BENGKALIS - Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Bengkalis memastikan sejumlah bahan pokok penting masyarakat Bengkalis jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) tersedia dan cukup stok.
Hal ini dipastikan Disdagperin Bengkalis setelah melakukan sidak sejumlah tokoh dan kedai yang ada di Bengkalis, Sabtu (21/12) kemarin. Sidak yang dilakukan pihak Disdagperin Bengkalis melibatkan stakeholder terkait termasuk tim Satgas pangan dari kepolisian.
Kepala Disdagperin Bengkalis Zulpan mengatakan, pihaknya sudah melakukan pengecekan terhadap seluruh ketersedian bahan pokok yang tersedia di pasaran. Hasil pengecekan dan penghitungannya untuk ketersedian sangat cukup sampai tahun baru.
"Termasuk ketersedian gas dan bahan bakar minyak (BBM), kita sudah lakukan pengecekan kondisinya sangat cukup, hingga tahun baru nanti, " jelas Zulpan
Dengan kondisi ini, tentunya Disdagperin berpesan masyarakat Bengkalis tidak perlu khawatir terkait ketersedian bahan pokok, gas dan BBM selama Nataru ini. Untuk itu lakukanlah pembelian bahan pokok tersebut sesuai kebutuhan jangan sesuai keinginan.
Untuk harga barang pokok menurut dia, secara nasional menang tengah terjadi deflasi atau penurunan harga. Bahkan deflasi sudah tersjadi sejak beberapa bulan ini.
Kondisi ini tentunya juga terjadi di Bengkalis, sejumlah kebutuhan pokok belum terjadi kenaikan sejak beberapa bulan terakhir.
(tribunpekanbaru.com/Muhammad Natsir)
| BKPP Bengkalis Tunggu Proses Pemberkasan BKN Untuk Terbitkan SK PPPK Paruh Waktu |
|
|---|
| Dishub Bengkalis Upayakan Kapal RoRo Milik Pemprov Riau Bisa Layani Penyeberangan |
|
|---|
| Sudah Dilayani 2 Kapal Antrean, Kendaraan Pelabuhan RoRo Bengkalis Mulai Terurai Meski Masih Padat |
|
|---|
| 2 Kapal Roro Bengkalis Beroperasi, Supir Angkutan Minta Segera Tiga Kapal |
|
|---|
| KMP Swarna Putri Selesai Diperbaiki dan Kembali Beroperasi, KMP Swarna Dharma Juga Akan ke Lintasan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.