Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Heboh Beras Oplosan

Disdagperin Bengkalis Temukan Merek Beras yang Diduga Oplosan, Ini yang Akan Dilakukan Selanjutnya

Disdagperin Bengkalis sudah melakukan pengecekan sejumlah penjual beras di wilayah Bengkalis terkait munculnya isu beras premium oplosan.

Penulis: Muhammad Natsir | Editor: Theo Rizky
Dok Disdagperin Bengkalis
BERAS DIDUGA OPLOSAN - Petugas Disdagperin Bengkalis saat melakukan pengecekan beras terkait dugaan beras oplosan ke sejumlah pedagang di Bengkalis, Selasa (15/7/2025) 

TRIBUNPEKANBARU.COM, BENGKALIS - Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Bengkalis sudah melakukan pengecekan sejumlah penjual beras di wilayah Bengkalis terkait munculnya isu beras premium oplosan.

Hasilnya beberapa merek beras yang diberitakan diduga oplosan ditemukan di beberapa pedagang.

Hanya saja sejauh ini belum dilakukan penarikan peredaran terkait beras tersebut.

Pihak Disdagperin Bengkalis masih menunggu arahan jelas dari pemerintah pusat terkait ini.

"Kita sudah lakukan pengecekan terkait beberapa merk beras tersebut, ternyata sebagian ada dijual pedagang," jelas Kabid Pengembangan Perdagangan Disdagperin Bengkalis Muhammad Samsir Nirwansyah kepada tribunpekanbaru.com, Selasa (15/7/2025).

Baca juga: Penjual Beras Sumbar di Pekanbaru Pastikan Kualitas, Sebagian Belum Tahu Soal Beras Oplosan

Menurut dia, beberapa merek beras premium yang diberitakan dugaan oplosan ini masih dilakukan pengecekan lab di pusat.

Hasilnya belum diketahui dan belum disampaikan ke daerah.

Jika hasil pemeriksaan terbukti oplosan, kemungkinan baru akan dilakukan penarikan peredaran beberapa merek beras yang sudah dipublish tersebut.

Baca juga: Warga Pekanbaru Keluhkan Beras Diduga Oplosan, Desak Pemerintah Segera Bertindak Tegas

Namun pihaknya masih menunggu arahan dari pemerintah pusat terkait hal ini.

Disdagperin Bengkalis juga sudah menanyakan kepada para pedagang yang masih menjual beras tersebut.

Para pedagang baru mengetahui informasi adanya merek beras premium oplosan ini melalui berita.

"Beberapa pedagang yang kita temui, siap mereturn produk tersebut jika memang terbukti oplosan dari hasil pemeriksaan kepada distributornya," tandasnya.

(Tribunpekanbaru.com/Muhammad Natsir)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved