Musda Golkar Riau 2025
Yulisman Terpilih Aklamasi Jadi Ketua Golkar Riau, Karmila: Dia Punya Karakter Bisa Menengahi
Anggota DPR RI Yulisman terpilih secara aklamasi sebagai ketua DPD Golkar Riau dalam Musda Golkar Riau.
Penulis: Nasuha Nasution | Editor: Ariestia
"Kalau itu dilakukan bisa jadi sesuatu kekuatan maka dipastikan seluruh kontestasi politik di Riau akan bisa dimenangkan," ujar Idrus Marham.
Sebagaimana pesan ketua umum menurut Idrus Marham, paradigma yang dikembangkan di daerah bagaimana tujuan utamanya membesarkan Partai Golkar.
"Kalau membesarkan Partai Golkar dengan seluruh potensi maka akan berhasil," jelas Idrus Marham.
Yulisman kedepan menurut Idrus Marham, harus mengumpulkan dan merangkul semua kader cerdas, militan yang konsen, bahkan masyarakat kelompok fungsionaris harus diajak semua untuk gabung.
"Ada bupati yang mau masuk bergabung dengan Golkar, silahkan diajak, siapapun yang ingin membangun dan membesarkan partai ajak gabung," ujar Idrus Marham.
Tak hanya itu, ia membawa lima pesan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) pada Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar.
Pesan yang jelas menekankan agar menjadikan Partai Golkar sebagai partai besar dan menentukan.
Lima pesan tersebut disampaikan Idrus Marham dalam sambutannya sekaligus membuka Musda Golkar Riau ke XI di Ballroom Hotel Grand Central, Pekanbaru, Sabtu (8/11/2025).
Menurut Idrus, adapun lima pesan penting itu adalah:
- Menjadikan Golkar sebagai partai yang memberikan pemikiran, mandiri dan kuat.
- Kemudian ia berharap lewat Musda, Partai Golkar akan mampu merumuskan strategi. Menjadi partai yang menentukan mempengaruhi arah pembangunan.
- Lanjut menurut Idrus, Partai Golkar juga banyak memberikan ide yang tentu saja memberikan pengaruh yang baik untuk pembangunan daerah.
- Partai Golkar juga harus mampu menjadi partai yang utama. Sebagai partai yang banyak disukai lewat ide-ide yang diberikan.
- Terakhir, ia mengatakan bahwa Partai Golkar harus mampu merumuskan strategi politik dan menentukan arah pembangunan.
(Tribunpekanbaru.com/Nasuha Nasution/Budi Rahmat)
| 5 Pesan Penting DPP Pada DPD Saat Musda Golkar Riau di Pekanbaru |
|
|---|
| Yulisman Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua Golkar Riau, Ini Pesan Idrus Marham Padanya |
|
|---|
| Musda Golkar Riau, Doli Ucapkan Terima Kasih Pada Afrizal Sintong dan Parisman Ihwan |
|
|---|
| Tiga Gubenur Riau pada Masanya Hadiri Musda Golkar Riau |
|
|---|
| Musda Golkar Riau, Momen Bersatunya Semua Tokoh dan Faksi di Riau |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.