Di Foto ini Ternyata ada Ular Berbisa yang Berbahaya, Tapi Bisakah Anda Menemukannya?
Di suatu tempat yang tersembunyi di antara daun itu ada ular berbisa yang berbahaya yaitu ular Copperheads atau Mura tanah tembaga.
Penulis: | Editor:
TRIBUNPEKANBARU.COM - Gambar sepetak tanah bersemak ini tampak seperti biasa-biasa saja.
Tapi sepertinya anda harus berfikir dua kali untuk lewat dari sana.
Di suatu tempat yang tersembunyi di antara daun itu ada ular berbisa yang berbahaya yaitu ular Copperheads atau Mura tanah tembaga.
Yang menjadi masalah adalah dapatkah anda melihatnya?
Pemburu ular meminta pengikutnya untuk menjadi pemburu melalui gambar ini.
Baca: Kanibal, Pasangan ini Menjadi Jadikan 30 Orang Sebagai Santapan Mereka Selama 20 Tahun
Orang-orang diminta untuk mencoba menemukan keberadaan ular tersebut saat petualangannya di lokasi di Morang Selatan, Victoria.
Dia memposting gambar itu ke Facebook dengan judul yang diterjemahkan: 'Dapatkah Anda melihat ular berbisa?'
Walaupun demikian sepertinya banyak orang kesulitan menemukannya.
"Oke ini sangat buruk, saya tidak pernah bisa menemukannya," tulis satu pengguna Facebook.
"Saya tidak pernah bisa menemukan ular-ular itu, saya kelimpungan," kata yang lain.
Pada hari Kamis si Pemburu Ular mengungkapkan di mana makhluk licin itu bersembunyi.
Ular itu berada di tengah gambar di sebelah kanan semak hijau kecil.
Baca: Lakukan Banyak Operasi Agar Mirip Kim Kardashian, Wanita ini Memilih Mati Dalam Keadaan Cantik
Sekarang anda sudah tahu keberadaan ular tersebut.
Dikatakan ular ini memiliki memang memiliki warna coklat yang berkamuflase dengan baik di tanah ataupun pohon.(*)
