Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Waduh, Balita Ini Tak Sengaja Pesan Mobil saat Bermain Smartphone Ayahnya, Lihat Harganya

Seorang balita berusia 14 bulan mengejutkan orangtuanya setelah bermain gadget milik ayahnya

Penulis: Rika Apriyanti | Editor: Rika Apriyanti
Huffingtonpost.com
Seorang balita memesan mobil dari handphone ayahnya 

TRIBUNPEKANBARU.COM -- Seorang balita berusia 14 bulan mengejutkan orangtuanya setelah bermain gadget milik ayahnya.

Hal ini disebabkan si kecil tidak sengaja memesan mobil Heales Heather Sprite 1962.

Dilansir dari Huffingtonpost.com pada Kamis (8/2/2018) Paul Stoute ayah dari balita tersebut kaget setelah mengecek email yang berisi pengajuan tawaran untuk sebuah mobil.

Saat itu, sang ayah telah meninggalkan smartphone tanpa dikunci, lalu putrinya membuka aplikasi eBay-nya.

Baca: Siap-siap Mau Begituan di Sawah, Suami Temukan Ini di Lehernya Istrinya, Lalu Bakar Hingga Meninggal

Untungnya mobil itu hanya seharga $ 225 atau kurang lebih 3,5 juta rupiah.

"Saya senang dia tidak membeli Porsche seharga $ 38,000 (sekitar 500 juta rupiah) yang saya lihat," kata Stoute.

Meskipun penjual mobil tersebut menawarkan untuk menghubungi penawar lainnya, Stoutes memutuskan untuk menyimpan mobilnya.

Baca: Merebutkan Gelar Paling Kaya , Dua Pria Ini Bakar Uang sekitar 1 Juta Rupiah

Stoutes juga berencana untuk memperbaik mobil tersebut.

Dia bahkan berniat untuk memberikan mobil tersebut sebagai hadiah untuk ulang tahun Sorella anaknya saat dia dewasa nanti.

(Tribunnews/ Rika Apriyanti)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved