Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Survei Versi Luhut: Jokowi Masih Leading di Atas SBY yang Dulu Tahun 2008 52 Persen

Survey juga dilakukan dengan melakukan simulasi dua pasangan calon yang akan bertarung di Pilpres 2019.

Editor: Muhammad Ridho
KOMPAS.com/DANU KUSWORO
Luhut Binsar Panjaitan 

TRIBUNPEKANBARU.COM, JAKARTA - Menko Bidang Maritim, Luhut Binsar Panjaitan seketika memaparkan hasil survey miliknya di hadapan kader PDI Perjuangan di saat Rakorbid Nasional Maritim.

Luhut menjelaskan survey itu diambil pada Maret 2018 kepada 1.750 responden di seluruh Indonesia.

Survey juga dilakukan dengan melakukan simulasi dua pasangan calon yang akan bertarung di Pilpres 2019.

SBY, LUHUT PANDJAITAN
SBY, LUHUT PANDJAITAN ()

Baca: Meski Jadi Hot Topic, Ternyata Dewi Sandra Tak Kenal Lucinta Luna, Perhatikan Ekspresinya!

"Hasilnya, Jokowi ada di angka 64 persen. Sementara SBY dulu 2008 ada di angka 52 persen. Jadi, Jokowi masih leading di atas SBY," urainya di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Minggu (8/4/2018).

Jokowi, menurut dia, sangat unggul di daerah Jawa Timur dengan angka 73,7 persen dan yang puas atas kinerjanya sebanyak 61 persen.

"Ini survey internal dari kantor kami yang berdasar dari daerah dan juga nasional," tuturnya.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved