IPP Cup 2018: Tim Voli Putra Sialang Kalahkan Dishub 3-2
Kejuaraan bola voli IPP Cup 2018 itu kata Ketua Umun IPP Yusfar diikuti 8 club di Pekanbaru dan dibagi dalam 2 pool.
Penulis: Rino Syahril | Editor: Muhammad Ridho
Laporan Wartawan Tribunpekanbaru, Rino Syahril
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Tim bola voli putra club Sialang, Selasa (1/5/2018) berhasil mengalahkan Dishub pada laga lanjutan Kejuaraan Bola Voli Ikatan Pemuda Pekanbaru (IPP) Cup 2018 dilapangan bola voli Bunga Tanjung, Pekanbaru.
Pada laga penyisihan di pool B itu Sialang mengalahkan Dishub dengan skor 3-2. Set pertama Dishub menang 19-25, set kedua Sialang berhasil menang 25-19 dan skor menjadi 1-1.
Baca: SBSI Dumai Tuntut Terapkan Upah Sektor Industri di Hari Buruh Internasional
Baca: Lelaki Ini Selalu Mengelak, Saat Lemari Pakaian Diperiksa, Eh, Ditemukan Benda Ini
Baca: Jelang Kegiatan Apel Akbar, Fraksi PDIP Ikut Bantu PWNU Riau
Set ketiga Dishub kembali menang 19-25 sehingga skor menjadi 1-2.
Tidak ingin kalah lagi Sialang meningkatkan serangannya dan berhasil menang di set ketiga dengan angka 25-17 skor menjadi 2-2.
Sebagai penentu dilanjutkan dengan set kelima dan hasilnya Sialang menang 15-13 dan skor menjadi 3-2 untuk Sialang.
Kejuaraan bola voli IPP Cup 2018 itu kata Ketua Umun IPP Yusfar diikuti 8 club di Pekanbaru dan dibagi dalam 2 pool.
"Pool A diisi oleh Swadaya, Kuda Laut SMA Olahraga dan Huha. Kemudian pool B diisi oleh Astra Agro Lestari, Dishub, Opris dan Sialang," ujar Yusfar. (*)