Orang Tua Mulai Serbu Toko Buku dan Tas Jelang Tahun Ajaran Baru
orangtua ramai datang ke toko buku untuk membeli buku, pena dan pensil serta keperluan sekolah lainnya.
Penulis: Nolpitos Hendri | Editor: Afrizal
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Nolpitos Hendri
TRIBUNPEKANBARU. COM, PEKANBARU- Mulainya tahun ajaran baru di Pekanbaru, membuat orangtua mempersiapkan segala keperluan sekolah anaknya.
Mulai dari pena, pensil, buku hingga tas, pakaian dan sepatu serta kaos kakinya.
Kondisi ini membuat orangtua mulai menyerbu toko buku dan toko pakaian.
Pantauan Tribunpekanbaru.com di Toko Buku Syafira Jalan Imam Munandar, orangtua ramai datang ke toko buku ini untuk membeli buku, pena dan pensil serta keperluan sekolah lainnya.
Baca: Dewan Minta Progres Pembangunan Pasar Induk Pekanbaru Harus Jelas
Baca: Disdukcapil Pelalawan Ikut Sibuk dalam Penerimaan Siswa Baru, Kok Bisa?
Menurut Andi pekerja di Toko Syafira kepada Tribunpekanbaru.com pada Senin (2/7/2018), memang memasuki tahun ajaran baru ini banyak orangtua yang datang berbelanja perlengkapan sekolah.
"Memang ada peningkatan, namun baru sedikit. Biasanya ramai mendekati mulai sekolah, tiga atau dua hari lah. Sekolah mulai di Pekanbaru kan tanggal 9 Juli, akhir pekan ini lah ramainya," ungkap Andi. (*)
