BPBD Nyatakan Kampar Bebas Titik Api
BPBD Kampar Istarius mengklaim, tidak ada titik api ditemukan di wilayah Kampar, Selasa (4/8/2015).
Penulis: Fernando Sihombing | Editor: Ariestia
Laporan: Fernando Sihombing
TRIBUNPEKANBARU.COM, BANGKINANG - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kampar Istarius mengklaim, tidak ada titik api ditemukan di wilayah Kampar, Selasa (4/8/2015). Hujan lebat yang turun Senin (3/8) malam telah memadamkan Kebakaran Lahan dan Hutan di Kampar.
"Titik api blank (nol)," kata Istarius. Ia menuturkan, kualitas udara sudah jauh membaik dan kabut asap berkurang. Menurut dia, udara masih belum benar-benar bersih dari asap.
"Kita harapkan hujan turun lagi untuk menghabiskan asap di udara," ujar Istarius. Disebutkan dia, pihaknya telah menarik petugas pemadam kebakaran dari lokasi. Sembari melihat perkembangan cuaca.
Bagaimana selanjutnya penangan pencegahan munculnya titik api kembali? Baca selengkapnya di Harian Tribun Pekanbaru edisi HARI INI. Simak lanjutannya di www.tribunpekanbaru.com.
FOLLOW Twitter @tribunpekanbaru dan LIKE Halaman Facebook: Tribun Pekanbaru
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/jalan-rimbo-panjang_20150803_100102.jpg)