Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

SD dan SMP Juara Gelar Parenting School Bahas Tentang Bahaya LGBT

LGBT dibahas dalam parenting school SD dan SMP Juara Pekanbaru pada Rabu (24/2/2016) di Mesjid Baitul Makmur kompleks SD Juara Pekanbaru

Penulis: Nolpitos Hendri | Editor: M Iqbal

Laporan Wartawan Tribunpekanbaru.com, Nolpitos Hendri

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - LGBT (Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender) merupakan perilaku seks menyimpang yang harus diketahui gejala dan cara pencegahannya. LGBT ini dibahas dalam parenting school SD dan SMP Juara Pekanbaru pada Rabu (24/2/2016) di Mesjid Baitul Makmur kompleks SD Juara Pekanbaru Jalan Surabaya, Tangkerang Selatan, Bukit Raya, Pekanbaru.

Kepala SD Juara Pekanbaru, Suriksodi Saputro kepada Tribunpekanbaru.com menyebutkan, anak-anak adalah makhluk Allah SWT yang masih polos dan rentan terhadap pengaruh negatif, terutama masalah penyimpangan perilaku seksual di antaranya LGBT.

Terutama bagi anak-anak yang berada dalam usia pendidikan, baik di sekolah dasar maupun di sekolah lanjutan dan tingkat atas.

“Mereka harus dihindarkan dari perilaku LGBT, dan dipersiapkan untuk menghadapi bahaya LGBT. Pembicara acara ini kami datangkan dari Jakarta yakni, Kak Sinyo dari Founder Peduli Sahabat, dan Kak Kusuma dari Pengurus Pusat Peduli Sahabat atau www.pedulisahabat.org," ungkap Surik.

Kedua pemateri, kata Surik, menyampaikan materi yang mengangkat tentang deteksi dini orientasi seksual anak. Parenting school ini dihadiri ratusan orang tua dari SD dan SMP Juara. Mereka sangat antusias menyimak materi yang disampaikan. Menurut pembicara, selama ini tanpa disadari orangtua sudah melakukan kesalahan fatal dalam mendidik anak yang menjerumuskan anak pada prilaku penyimpangan seksual.(*)

Simak lanjutannya di www.tribunpekanbaru.com. Ikuti Video Berita di www.tribunpekanbaru.com/video

FOLLOW Twitter @tribunpekanbaru dan LIKE Halaman Facebook: Tribun Pekanbaru

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved