Solok
Pemkab Solok Tetapkan Tanggap Darurat 7 Hari, Ini Dia Bangunan yang Rusak Akibat Banjir dan Longsor
Namun yang jelas, kerugian yang dialami cukup besar mengingat, banyaknya bangunan dan lahan pertanian yang terdampak.
"Kami belum bisa memastikan apakah korban tersebut hilang tertimbun longsor. Ini baru laporan, dan kami masih terus melakukan pencarian," bebernya.
Di Kecamatan X Diateh, kata Dasril menambahkan, ada sekitar 50 unit rumah ikut terdampak, dan dia jembatan desa 2, satu unit sepeeda motor rusak dan dua eko ternak dua kambing dilaporkan hilang.
"Kemarin camatnya melaporkan sekitar 50 unit rumah, dan jumlah ini bisa terus bertambah, karena pendataan masih dilakukan," bebernya.
Camat Koto X Diatas Teta Midra menyebut longsor dan banjir di wilayahnya terjadi di lima nagari, yatu Katialo, Sibarambang, Paninjawan, Kuncia dan Tanjung Balit.
Untuk longsor, terjadi di Nagari Sibarambang, sedangkan empat nagari lainnya, terdampak banjir akibat meluapnya sungai yang ada di empat nagari tersebut.
Banjir juga tidak terjadi di Kabupaten Solok, tapi juga meluas ke Kota Solok. Bahkan, sebagian daerah di Kota Beras itu dilaporkan ikut terendam banjir.
Di antaranya, Kelurahan Sawah Sianik, Nan Balimo, Laing dan Tanah Garam.
Bahkan, perumahan padat penduduk di Kompleks Nusa Indah Tanah Garam yang tidak pernah kebanjiran, juga ikut terdampak. (Riki Suardi)
