Pelalawan
Bawa Rp 10 Juta dari Jawa Timur, Begini Modus 3 Pengedar Uang Palsu di Pelalawan
Keduanya memiliki Rp 2 juta upal dan berusaha menghabiskannya untuk berbelanja di pasar tradisional Desa Harapan Jaya.
Penulis: johanes | Editor: Afrizal
"Pengakuan pelaku uangnya dibawa dari salah satu daerah di Jawa Timur. Dicetak disana dan diedarkan disini. Kita sudah berkoordinasi dengan kepolisian di sana untuk mengembangkan kasus ini," tandas Kaswandi.
Masih keterangan tersangka, Upal yang dibawa mereka sebanyak Rp 10 juta dan berhasil diamankan sebesar Rp 8 juta.
Sekitar Rp 2 juta sudah beredar di masyarakat dan tidak diketahui keberadaannya.
Baca: Volume Air Sungai Meningkat, 3 Wilayah di Pangkalan Kerinci Mulai Tergenang
Baca: Pengacara Ahok Bungkam Soal Pemicu Gugatan Cerai Ahok pada Veronica Tan
Ternyata praktik peredaran upal ini sudah kali kedua.
Tahun lalu mereka juga membawa upal dari Jatim yang mengedarkannya di Pelalawan.
Namun jumlahnya tak sebanyak ini.
"Kalau ada warga yang menemukan upal segera melapor ke kita. Bahkan jika pengedarnya masih ada, tolong diamankan sebelum polisi datang," imbah Kaswandi.(*)