UPDATE Kasus Audrey Dikeroyok 12 Siswi SMA, Kak Seto: Tak Ada Pengeroyokan, Tak Sedahsyat di Berita
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Audrey yang merupakan siswi SMP asal Pontianak ini dikeroyok oleh 12 orang siswi SMA.
Maka dari itu, Kak Seto pun mengaku langsung terbang ke Pontianak untuk memastikan kebenaran kasus Audrey.
Namun, kepergian Kak Seto ke Pontianak ini bukan untuk menjenguk Audrey, yang menjadi korban.
Melainkan Kak Seto ini mencari tahu terkait kasusnya dari pihak berwajib seperti Kapolres Pontianak.
“Nomor satu yang saya hubungi adalah Kapolresnya supaya mendapatkan informasi yang jelas dari Kasatreskrimnya juga,” ujar Kak Seto.
Tak hanya mengunjungi kepolisian, Kak Seto pun langsung pergi menemui dokter di rumah sakit tempat Audrey dirawat.
“Langsung saya menghubungi dokternya, dokter yang merawat dan sebagainya tim dokternya, sehingga saya mendapatkan gambaran yang jernih,” papar Kak Seto.
Berdasarkan informasi yang didapatkan Kak Seto, terungkap bahwa kejadian sebenarnya tak seperti rumor yang selama ini beredar.
Kak Seto menegaskan bahwa kabar pengeroyokkan tersebut tidak benar.
“Gambarannya, memang tidak sedahsyat yang diberitakan bahwa memang tidak ada Pengeroyokan, bahwa memang satu lawan satu yang terjadi, di dua tempat tapi dalam tiga waktu yang berbeda.”
“Tapi semacam perkelahian ini terjadi suatu yang kekerasan yang memukul dan sebagainya memang itu tidak bisa dibenarkan," tegas Kak Seto.
Selama ini beredar kabar bahwa siswi SMP Audrey telah menjadi korban Pengeroyokan 12 orang siswi SMA.
Dalam peristiwa tersebut dikabarkan bahwa Audrey ini tak hanya dibully, tapi juga mengalami berbagai macam luka fisik akibat dikeroyok.
Seperti penjambakan rambut, penyiraman air, menginjak perut, ditendang, dipukul, diseret sampai kepalanya dibenturkan di aspal.
Tak hanya itu, bagian organ intim korban disebut dilukai hingga menimbulkan kesakitan yang cukup parah.
Berdasarkan informasi yang didapat Kak Seto dari kepolisian dan Rumah Sakit, kejadian sebenarnya tak separah itu.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/kak-seto-atau-seto-mulyadi-dan-justicefoiraudrey.jpg)