Hari Kedua Pencarian Kapal TKI Ilegal Tenggelam di Bengkalis, Petugas Hanya Temukan 1 Life Jacket
Tim gabungan pencarian korban kapal TKI Ilegal yang tenggelam di perairan Rupat Utara kembali dilanjutkan, Jumat (24/1/2020) pagi.
Penulis: Muhammad Natsir | Editor: Hendra Efivanias
Foto/Istimewa
PENCARIAN - Tim gabungan pencarian korban kapal TKI Ilegal yang tenggelam di perairan Rupat Utara kembali dilanjutkan, Jumat (24/1/2020) pagi. Pencarian dimulai sejak jam 08.00 WIB dan dipimpin langsung oleh Kapolres Bengkalis AKBP Sigit Adiwuryanto.
"Hari ini (kemarin-red) kita akhir pencarian sekitar pukul 18.30 WIB ini. Rencana akan kembali kita lanjutkan besok," terangnya.
Sementara sembilan orang korban yang selamat WNI yang berada di Polsek Rupat sore tadi sekitar pukul 15.00 WIB sudah dibawa oleh Dinas Sosial Bengkalis.
Rencananya akan di bawa langsung ke Pekanbaru.
"Mereka akan diserahkan ke Dinas sosial Provinsi. Nantinya dinas Sosial Provinsi yang akan memulangkan ke daerah masing masing," terang Kapolres.
Sedangkan warga negara Bangladesh satu orang akan diserahkan pihak Kepolisian ke Imigrasi.
Kemudian pihak Imigrasi yang akan mendeportasinya. (Tribunpekanbaru.com/Muhammad Natsir)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/pencarian-korban-kapal-tki-ilegal-yang-tenggelam.jpg)