Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Positif Corona di Riau Bertambah

Kepala Puskesmas PROTES ke RSUD Teluk Kuantan Soal Dugaan Warga Kuansing Meninggal Akibat Covid-19

RA terlebih dahulu menjalani perawatan selama sehari di Puskesmas Lubuk Ramo dan pada Minggu (5/4/2020), RA dirujuk ke RSUD Teluk Kuantan

Tribun Pekanbaru/Kompas.com/Ilustrasi/Nolpitos Hendri
Kepala Puskesmas PROTES Pernyataan RSUD Teluk Kuantan Soal Dugaan Warga Kuansing Meninggal Akibat Covid-19 

TRIBUNPEKANBARU.COM, TELUK KUANTAN - Protes ke RSUD Teluk Kuantan ternyata bukan hanya dari keluarga warga Kuansing yang meninggal diduga mengidap virus corona atau Covid-19.

Namun protes juga datang dari Puskesmas Lubuk Ramo, Kecamatan Kuantan Mudik.

Sebelumnya, seorang warga kecamatan Kuantan Mudik, Kuansing, RA, 25 tahun, meninggal dunia pada Minggu sire (5/4/2020) di RSUD Teluk Kuantan.

Oleh pihak RSUD, RA diduga mengidap gejala virus corona.

RA pun ditetapkan sebagai Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19.

Sebelum meninggal, RA terlebih dahulu menjalani perawatan selama sehari di Puskesmas Lubuk Ramo dan pada Minggu (5/4/2020), RA dirujuk ke RSUD Teluk Kuantan.

Tiba pukul 17.00 wib di RSUD, sekitar 40 menit kemudian RA meninggal.

Kepala Puskesmas Lubuk Ramo Tasri protes atas pernyataan pihak RSUD Teluk Kuantan.

Pernyataan yang diprotes yakni pernyataan yang diumumkan ke publik lewar pers.

Dalam press rilis RSUD Teluk Kuantan, pihak RSUD menyampaikan 10 poin terkait meninggalnya RA.

Pernyataan yang diprotes Kepala Puskesmas Lubuk Ramo yakni poin keempat yang berbunyi ;

"Pada hasil pemeriksaan di IGD didapatkan pasien sesak, batuk dan demam serta ada riwayat kontak dengan sepupunya yang baru pulang dari Jember pada 23 maret 2020".

"Kamis sudah protes ke RSUD soal pernyataannya itu. Kita engak pernah bilang almarhum kontak dengan sepupunya yang ODP," tegas Tasri.

Diakui Tasri, almarhum memiliki sepupu yang masuk kategori Orang Dalam Pemantauan (ODP) Covid-19.

Namun keduanya tidak pernah kontak.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved