Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Viral Pemancing Dapat Ikan Mas Berukuran Raksasa di Danau Toba, Warganet Beri Respon Beragam

Penangkapan ikan mas raksasa yang diklaim seberat 15 kg ini diunggah akun Facebook Juliarson Saragih yang diunggah, 7 Agustus 2020.

Editor: CandraDani
Tangkap layar youtube SURYAtv
Ikan mas raksasa yang viral ditemukan di Danau Toba 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Mengapa ikan mas bisa berukuran raksasa?

Pertanyaan itulah yang mungkin terlintas setelah beredar penampakan seekor ikan mas raksasa seberat 15 kg yang didapatkan di Danau Toba. 

Baru-baru ini penampakan ikan mas raksasa seberat 15 kg di Danau Toba memang viral di media sosial facebook.

Berikut videonya:

Pasutri Ini Kompak Jajakan Tubuh di Medsos, Buka Layanan Swinger dan Threesome

Sekadar informasi, ikan mas biasanya tumbuh sebesar 3 - 5 sentimeter jika hidup di akuarium.

Kalau di penangkaran, ikan mas bisa tumbuh sampai 15 sentimeter.

Tapi rata-rata ikan mas yang hidup di perairan alam liar punya ukuran tubuh sampai 31-36 sentimeter bahkan lebih.

Seperti dilansir dari Bobo.grid.id dalam artikel 'Ikan Mas Hias yang Dilepaskan di Alam Liar Bisa Tumbuh Sangat Besar dan Jadi Bahaya, lo'

Ikan mas yang tumbuh di alam liar memang bisa menjadi spesies invasif.

Spesies invasif adalah mendatangi ekositem baru dan memengaruhi ekosistem tersebut.

Spesies invasif bisa menyebabkan ancaman bagi ekosistem, misalnya mengurangi keanekaragaman hayati atau membuat spesies asli terancam.

Kabar Afgan Gay atau Suka Sesama Jenis Kembali Muncul, Kolom Komentar Instgram Mendadak Ditutup

Melansir dari Wikipedia, Ikan mas tergolong jenis omnivora, yakni ikan yang dapat memangsa berbagai jenis makanan, baik yang berasal dari tumbuhan maupun binatang renik.

Seperti kebanyakan ikan, mereka adalah pemangsa oportunistik yang terus-menerus makan.

Pada ikan mas yang ditemukan di sungai misalnya, ikan ini bisa berkompetisi dengan ikan yang merupakan spesies asli di ekosistem itu untuk mendapatkan makanan.

Ini bisa berbahaya bagi habitat karena tak jarang merebut makanan ikan lainnya.

Karenanya, diimbau pada orang yang memelihara ikan mas hias untuk tidak asal melepaskan ikan itu ke tempat yang bukan habitatnya.

Sumber: Surya
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved