Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Bak Anak Ayam Kehilangan Induk, Anggota KKB OPM Tembagapura Bubar Usai Pimpinannya Tewas

Hengky Wanmang tewas saat tim gabungan TNI-Polri menggerebek markasnya di kawasan Kali Kopi, Mimika pada 16 Agustus lalu.

Facebook Min Gwijangge Lly/The TPNPB News
Hengki Wuamang pemimpin KKB OPM di Kali Kopi tewas, anak buahnya bak anak ayam kehilangan induk 

"Kemarin (16/8/2020) pada pukul 06.00 WIT di Kali Kopi, Tim Gabungan melakukan penindakan terhadap anggota KKB Papua di Makodap 3 Timika.

Hasilnya ada satu orang pimpinan KKB Hengki Wuamang meninggal dunia," ujar Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw di Jayapura, Senin (17/8/2020).

3. Hengki Wuamang sebagai penyelenggara perang

Menurut Paulus, Hengki Wuamang merupakan sosok penting yang merencanakan sejumlah aksi di kawasan Tembagapura yang merupakan areal operasional PT Freeport Indonesia (PTFI), sejak 2017.

"HW merupakan salah satu Waimung atau penyelenggara perang yang ingin melawan negara, jadi (HW) adalah aktornya, perancang dan juga sebagai pelaku," kata dia.

4. Memimpin KKB Papua sejak 2018

Keberadaan Hengki Wuamang sebagai salah satu pimpinan KKB Papua Kali Kopi yang masuk dalam wilayah Kodap III Timika telah berlangsung sejak 2018, atau semenjak Toni Kwalik yang merupakan panglimanya meninggal dunia.

"Sejak meninggalnya Toni Kwalik, panglima Kodap 3 pada 2018, HW bersama JB mengambil peran sebagai pimpinan KKB Papua di Kali Kopi sebelum ada pergantian pimpinan yang baru.

HW adalah orang yang mengajak beberapa KKB di pegunungan tengah untuk masuk ke Tembagapura, dia yang mengatur semua untuk melakukan aksi di areal PTFI," kata Paulus.

(*)

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul KKB Papua Bubar dan Balik ke Wilayah Masing-masing Setelah Hengky Wuamang Tewas, Polri Terus Pantau.

Sumber: Surya
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved