Meggy Wulandari Ingatkan Netizen tak Terlampau Lancang jika tak Ingin Begini
Jengah dengan tuduhan dan fitnah, Meggy Wulandari mengambil sikap tegas. Siap-siap Netizen yang bandel berurusan dengan polisi
TRIBUNPEKANBARU.COM- Resah dengan kritikan dan ejekan netizen, Meggy Wulandari mengambil sikap tegas.
Dalam sebuah unggahannya sepertinya mantan istri pelawak Kiwil ini siap membawa netizen yang terlampau melakukan penghinaan terhadap dirinya, suami dan anak-anak.
Ketegasan tersebut ditunjukkan Meggy setelah foto suaminya terus mendapat sorotan dan ejekan dari netizen.
Suami baru Meggy tersebut disebut-sebut tidak jauh berbeda dengan Kiwil.
• Sosok Pak Muh Terkuak, Apa Profesi Suami Meggy Wulandari yang Wajahnya Disebut Mirip Kiwil? Ternyata
• Tak Lagi Penasaran, Inilah Sosok Pria yang kini Mendampingi Meggy Wulandari, Begini Respon Kiwil
• Meggy Wulandari Akhirnya Ungkap Wajah Suami Barunya, Ada yang Komentar Mirip Kiwil
Hal yang membuat Meggy kiat tersulut dan memberikan batasan agar neizen lebih sopan
Seperti diketahui, Meggy Wulandari akhirnya mengunggah foto dirinya bersama sang suami.
Dalam postingan kali ini, mantan istri kedua pelawak Kiwil, Meggy Wulandari, menyelipkan kalimat yang seolah-olah ditujukan kepada publik khususnya netizen,
Meggy Wulandari memperingatkan publik agar tidak menghina suami dan anak-anaknya di media sosial.
Dikutip TribunJabar.Id dari Kompas.Com, dalam unggahan Instagram-nya, Meggy Wulandari menegaskan tak segan-segan akan menindaklanjuti ke ranah hukum.
"Tetapi kalau orang-orang hina suamiku dan anak-anakku, oh no no, urusannya akan panjang sama saya, karena ada Undang Undang ITE," tulis Meggy Wulandari dalam keterangan di unggahan Instagram-nya, Senin (28/9/2020).
Sementara itu, Meggy Wulandari tidak mengambil pusing dan menghiraukan orang-orang yang mengejek tentang dirinya.
• Dihujat Karena Belum 1 Bulan Cerai Sudah Nikah Lagi, Meggy Wulandari: Ya Udah Lah Santai Aja
• Baru Nikah, Meggy Wulandari Disebut Palakor, Tikung Teman Sendiri yang Masih Istri Sah, Benarkah?
Dalam unggahan yang sama, Meggy Wulandari juga memberikan keterangan dalam sebuah foto yang diunggahnya.
Unggahan tersebut memperlihatkan Meggy Wulandari yang sedang tersenyum lebar ke arah kamera, sedangkan sang suami memandanginya.
Untuk diketahui, unggahan ini merupakan kali pertama Meggy Wulandari memperlihatkan wajah suaminya ke publik setelah sebelumnya sengaja menyembunyikannya.
Meggy Wulandari langsung mengunggah tiga foto dirinya dengan suami dalam satu waktu.
