Berita Regional
Jenderal Bintang 2 Ancam Polisi Pencari Bilqis: Jangan Pulang ke Makassar
Polisi resmi memperlihatkan empat tersangka kasus penculikan balita Bilqis (4) dalam konferensi pers di Mapolrestabes Makassar,
TRIBUNPEKANBARU.COM - Polisi resmi memperlihatkan empat tersangka kasus penculikan balita Bilqis (4) dalam konferensi pers di Mapolrestabes Makassar, Jalan Ahmad Yani, pada Senin (10/11/2025).
Para tersangka terdiri dari tiga perempuan dan satu pria yang diduga terlibat langsung dalam membawa korban dari Makassar hingga ke Provinsi Jambi.
Mereka tampil mengenakan baju tahanan oranye bertuliskan “Tahanan” dengan tangan terborgol saat dihadirkan di depan awak media.
Adapun identitas keempat tersangka yaitu:
SY (30), pekerja rumah tangga asal Kecamatan Rappocini, Kota Makassar.
NH (29), pengurus rumah tangga yang berdomisili di Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah.
MA (42), pekerja rumah tangga asal Kecamatan Bangko, Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi.
AS (36), karyawan honorer yang juga tinggal di Kecamatan Bangko, Merangin, Jambi.
Kasus penculikan yang menimpa Bilqis sebelumnya sempat menggemparkan warga Makassar.
Baca juga: Crazy Rich Fenny Frans Berikan Umrah Gratis ke Iptu Nasrullah Usai Selamatkan Bilqis
Baca juga: Kalimat Inilah yang Diucapkan Penculik Bilqis Hingga Korban Ikut Dengan Pelaku
Setelah hilang selama sepekan, korban akhirnya ditemukan dalam kondisi selamat di Kabupaten Merangin, Jambi.
Kapolda Sulsel Irjen Pol Djuhandhani Rahardjo Puro menegaskan bahwa pihaknya memberikan perhatian serius terhadap kasus ini dan memastikan proses hukum akan berjalan transparan.
"Saya sampaikan kepada unit operasional, jangan coba-coba pulang ke Makassar kalau pelaku dan korban belum didapatkan," kata Irjen Pol Djuhandhani.
Djuhandhani menjelaskan, kasus ini bermula saat korban Bilqis bermain di Taman Pakui Sayang, Jl AP Pettarani, Makassar, Minggu (2/11/2025).
Saat itu, Balqis ikut ayahnya yang sedang bermain tennis lapangan.
Sang ayah, Dwi Nurmas (34) yang asik bermain tennis, tak sadar Bilqis sudah dibawa pergi oleh pelaku SY.
| Kalimat Inilah yang Diucapkan Penculik Bilqis Hingga Korban Ikut Dengan Pelaku |
|
|---|
| Bilqis Dijual Rp 80 Juta ke Suku Anak Dalam di Jambi, Ini Pengakuan Pelaku Penculikan Anak |
|
|---|
| Tetangga Sebut Pelaku Penculikan Bilqis Kerja di Pemprov Jambi, Dikenal Baik dan Loyal |
|
|---|
| Nasib Akhir Bripda Waldi yang Terbukti Bunuh Dosen Erni, Dipecat Tak Hormat dari Polri |
|
|---|
| Terungkap Kondisi Bilqis Saat Ditemukan di Tempat Gelap dan Terpencil di Merangin Jambi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/Pelaku-PENCULIKAN-ANAK-Bilqis-ditampilkan-polisi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.