Pasangan Lesbi Sadis, Bunuh dan Mutilasi Seorang Pemuda, Kuras Rekening Korban, Terinspirasi Film
Pembunuhan sadis dan kejam terjadi dengan korban yang mengenaskan, tubuhnya dipotong oleh pelaku.
TRIBUNPEKANBARU.COM - Pembunuhan sadis dan kejam terjadi dengan korban yang mengenaskan, tubuhnya dipotong oleh pelaku.
Pelakunya merupakan pasangan sesama jenis, Pasangan Lesbi.
Siapapun tak akan menyangka bahwa dua gadis muda dan cantik ini bisa merencanakan dan melakukan pembunuhan sadis disertai aksi memutilasi korban.
Pasangan Lesbi ini dituduh melakukan pembunuhan sadis dengan memutilasi demi mendapatkan akses melalui sidik jari korban ke rekening korban.
Maria Malveiro (19) dan kekasihnya, Mariana Fonseca (23), membunuh Diogo Goncalves (21).
Diogo diperdaya oleh Maria karena dijanjikan lap dance lebih setelah mereka bersepakat untuk berhubungan seks.
Mereka memutilasi korban karena terinspirasi oleh film TV, Dexter, serial yang berkisah seputar pembunuh berantai yang memotong jari korban dan menggunakan sidik jarinya untuk mengakses akun seluler.
Maria adalah seorang petugas keamanan di Portugal, sedangkan Mariana berprofesi sebagai perawat.
Sementara korbannya, Diogo, adalah seorang pekerja hotel, demikian dikutip Mirror, Senin (28/9/2020).
Pasangan lesbian tersebut diduga menyimpan kepala, lengan, tangan dan kakinya selama lima hari setelah membunuhnya dan melemparkan tubuhnya ke laut.
Bagian-bagian tubuh tersebut diklaim telah disimpan di dua mobil, termasuk Mercedes milik korban, sebelum para gadis cantik namun sadis ini diduga membuangnya di air terjun bernama Pego do Inferno, dekat Kota Algarve di Tavira, Portugal.
Rincian mengerikan tentang pembunuhan Diogo dan pembuangan bagian tubuhnya muncul pada hari Senin (28/9/2020) ketika jaksa bersiap untuk mengadili Maria dan Mariana.
Surat kabar Portugal, Correio da Manha, yang menerbitkan bagian dari dakwaan penuntutan negara terhadap pasangan itu, mengatakan rencana pembunuhan sadis itu mulai disusun ketika Maria dan Mariana mengetahui bahwa Diogo menerima warisan dari ibunya sebesar 60.000 pounsdterling atau atau sekitar Rp 1,14 miliar (kurs Rp 19.000/poundsterling).
• Ibu Hamil 9 Bulan Ditabrak Hingga Keguguran, Pelaku Kabur, Ibu Munipah Kini Terbaring di Gubuk
• Update Covid-19 di Siak, Total 762 Orang Terkonfirmasi Positif
• Mengenaskan, Kisah Keluarga Colt yang Kawin Sedarah 4 Generasi, saat Ditemukan Kondisinya Buat Miris
Diogo menerima warisan setelah ibunya meninggal dunia pada Juli 2016 di Guia, dekat Albufeira.
Keduanya lalu menyusun rencana membunuh Diogo dan menguasai uang warisan Diogo.
