Amerika vs China, AS Undang Prabowo Subianto, Menlu China Bertemu Luhut, Berebut Indonesia?
Amerika vs China, AS Undang Prabowo Subinato, China Bertemu Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Berebut Indonesia?
Penulis: pitos punjadi | Editor: Nolpitos Hendri
Melansir Xinhua News, Sabtu (10/10/2020) yang dikutip Kompas.com, Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut merupakan utusan khusus Presiden Indonesia Joko Widodo sekaligus berperan sebagai Koordinator Kerja Sama Indonesia dengan China.
Dengan menyebut bahwa tahun ini menandai peringatan 70 tahun terbentuknya hubungan diplomatik China-Indonesia, Wang berharap kedua negara dapat memperkuat kerja sama di berbagai bidang seperti vaksin, e-commerce, intelegensi artifisial (kecerdasan buatan) serta pertukaran budaya dan masyarakat.
Kepada Menko Luhut, Wang juga mengatakan bahwa kedua negara harus memainkan peran utama dalam menegakkan kesetaraan dan keadilan.
China dan Indonesia diharapkan Wang mampu menegakkan kesetaraan dan keadilan, menjaga multilateralisme serta demokratisasi hubungan internasional.
Wang juga berharap agar 2 negara bersahabat ini bisa sama-sama membangun perekonomian dengan cepat.
Sementara itu, kepada Menlu Wang Yi, Menko Luhut mengutarakan bahwa Indonesia ingin fokus pada upaya penguatan kerja sama vaksin dan kesehatan dengan China.
Untuk itu, Indonesia dan China diharapkan dapat segera menandatangani dokumen kerja sama Inisiatif Sabuk dan Jalur Sutra serta Poros Maritim Dunia juga menjunjung multilateralisme.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Diduga Ini Alasan Prabowo Diizinkan Masuk ke Amerika, Ada Kaitannya dengan China,
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/china-vs-amerika-kalau-china-kalahkan-usa-apa-yang-terjadi-ini-prediksinya.jpg)