Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Rahmat Si Penghubung Jaksa Pinangki Dengan Djoko Tjandra Disebut Dekat Dengan Wapres Ma'ruf Amin

Wapres Ma'ruf Amin yang seorang kiai dan ulama juga tak pernah melarang siapa pun bertemu dengannya.

KOLASE TRIBUN TIMUR
Andi Irfan Jaya dan Jaksa Pinangki. Keduanya kini ditetapkan sebagai tersangka kasus pengurusan Fatwa MA untuk terpidana Djoko Tjandra. 

"Ini memang semata-mata dia pernah berhubungan dengan Kiai Ma'ruf," kata dia.

Sebelumnya diberitakan, saksi untuk terdakwa Jaksa Pinangki Sirna Malasari yang bernama Rahmat mengakui dekat dengan Wakil Presiden Ma'ruf Amin.

Pinangki dan Djoko Tjandra terseret kasus dugaan korupsi terkait kepengurusan fatwa di Mahkamah Agung (MA).

Anggota majelis hakim Agus Salim awalnya menanyakan perihal nomor kontak Rahmat yang disimpan Pinangki dengan disertai embel-embel "Ma'ruf Amin".

"Setahu saudara kenapa ada nama saudara disebut Rahmat Ma'ruf Amin di kontak terdakwa Pinangki?," tanya Agus saat sidang di Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (9/11/2020) seperti dilansir dari Antara.

Rahmat kemudian menjawab tidak tahu dan melempar pertanyaan itu kepada Pinangki.

Setelah ditanya kembali oleh hakim, Rahmat akhirnya membeberkan ia dekat dengan Ma'ruf Amin.

"Saya dulu dekat dengan Pak Ma'ruf Amin, saya selalu pergi berdua sama dia," ucap Rahmat saat sidang. Menurut dia, kedekatan dengan Ma'ruf terjalin selama tiga tahun belakangan ini.

(*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jubir: Wapres Tak Miliki Hubungan Apa Pun dengan Saksi Kasus Pinangki"

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved