Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Alat Perekam Rusak Saat Perekaman KTP - elektronik di Kecamatan Gaung Inhil

Gangguan membuat Perekaman yang berlangsung di kantor Kecamatan Gaung ini mengalami kendala setelah alat perekam KTP-el rusak

Penulis: T. Muhammad Fadhli | Editor: Nurul Qomariah
istimewa
Masyarakat mengikuti proses perekaman KTP - el di Kantor Camat Gaung, Selasa (1/12/2020). 

Tim jemput bola yang dibentuk memang bertujuan untuk lebih memudahkan masyarakat memiliki KTP-el melalui perekaman yang dilakukan di setiap Kecamatan di Kabupaten Inhil.

“Sudah kita kunjungi 15, selanjutnya untuk kecamatan lain kita berharap sebelum akhir tahun. Sehingga semua Kecamatan di Kabupaten Inhil ini bisa terealisasi secara keseluruhan,” harap Nursal.

Mantan Camat Mandah ini juga menargetkan, semua masyarakat di kabupaten Inhil sudah memiliki KTP-el sebelum terselenggaranya pemilihan kepala desa (Pilkades) secara serentak di tahun 2021.

“Karena syarat pemilihan harus mempunyai Kartu Tanda Penduduk, jadi nanti di tahun 2021 semua sudah mempunyai hak pilih."

" Dukcapil Inhil ikut mensukseskan Pilkades tersebut, kita mendukung Pilkades secara serentak dengan membantu masyarakat agar memiliki Kartu Tanda Penduduk Elektronik,” pungkasnya.

Untuk diketahui, setelah perekaman KTP-el di kecamatan Gaung, selanjutnya tim jemput bola akan mengunjungi kecamatan Kuindra untuk perekaman KTP-el .

( Tribunpekanbaru.com / T Muhammad Fadhli )

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved