Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Calon Petahana Kunjungi 620 Tempat Saat Kampanye: Pelosok Kampung hingga Daerah Bekas Perang Guntung

"InsyaAllah kita memanfaatkan jadwal kampanye dengan memasuki pelosok-pelosok kampung. Kita bisa 620 titik, saya kira lebih banyak dari Paslon lain,"

Penulis: Mayonal Putra | Editor: Nolpitos Hendri
tribunpekanbaru.com
Calon Petahana Kunjungi 620 Tempat Saat Kampanye: Pelosok Kampung hingga Daerah Bekas Perang Guntung. Foto: Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Siak Alfedri-Husni mendapat nomor urut 2 di Pilkada Siak 

Sebab sejak dulu ia selalu menyempatkan agar selalu bisa turun ke masyarakat.

Tujuannya agar dapat mengambil kebijakan dari persoalan dan harapan masyarakat. 

"Ada persoalan krusial di berbagai pelosok yang harus kita selesaikan.

Kita harus megetahui seluk beluk persoalan itu agar menjadi pertimbangan dalam membuat kebijakan.

Ini tidak lebih dalam rangka memetakan berbagai hal," kata dia.

Meski sibuk bepergian selama kampanye, Alfedri mengaku tidak terlalu capek.

Sebab, ia juga mempunyai waktu istirahat dengan tidur 6 jam maksimal sehari.

Jika tidak memungkinkan, ia tidur di dalam mobil saat melakukan perjalan.

"Justru dengan turun menemui masyarakat itu saya senang, jadi kalau sudah senang tentu capek tidak begitu terasa.

Ya jelas diimbangi dengan istirahat yang cukup, makan juga dijaga," kata Alfedri.

Menurut dia, di semua dusun dan desa yang dikunjungi mempunyai keunikan tersendiri.

Masyarakat di pemukiman padat penduduk dan di dalam -dalam perkebunan mempunyai karakter tersendiri. 

"Karena saya sudah lama persuasif dengan masyarakat tersebut maka hubungan yang terjadi sudah seperti teman, sahabat atau sebuah keluarga. Tidak asing sama sekali," kata dia.

Sementara Paslon lain tidak berhasil tembus 600 titik selama kampanye.

Paslon nomor urut 1, Sayed Abubakar A Assegaf -Reni Nurita mengklaim di atas 500 titik. 

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved