Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Heboh BTS Meal McD, Banyak Netizen yang Curhat Belum Dapat hingga Simpan Bungkusnya

Hari ini Rabu (9/6/2021) menu kolaborasi BTS Meal mulai dijual di seluruh gerai McD di Indonesia. Termasuk di Pekanbaru

Penulis: Sesri | Editor: Sesri
Instagram McD Indonesia
BTS Meal di McD 

TRIBUNPEKANBARU.COM -  Menu baru McDonald's Indonesia yang berkolaborasi dengan BTS tampaknya mendapat sambutan yang cukup antusias dari para penggemarnya Army.

Hari ini Rabu (9/6/2021) menu kolaborasi BTS Meal mulai dijual di seluruh gerai McD di Indonesia.

Namun sayang karena ramainya permintaan menu paket BTS Meal hingga menimbulkan kerumuman di masa pandemi, beberapa gerai McD di Indonesia terpaksa ditutup. Termasuk di Pekanbaru.

Berdasarkan amatan tribunpekanbaru.com di lapangan, kerumunan ini menyebabkan kemacetan di ruas Jalan Jenderal Sudirman.

Akibat kerumunan ini, Kepolisian dari Polresta Pekanbaru mendatangi Mc Donalds dan dibubarkan.

Selain itu, Mc Donalds Pekanbaru juga dipasangi garis polisi.

Jadi sebenarnya apa saja isi paket yang diincar oleh ARMY dari menu yang baru dirilis di Indonesia Rabu (9/6/2021) itu.

Paket BTS Meal terdiri dari 9 pcs Chicken Mc Nugget, French Fries, cola.

Menu ini juga spesial karena dihadirkan dengan dua pilihan saus, yaitu sweet chilli dan saus chajun.

Banyak yang memburu menu ini lantaran kemasan khusus untuk paket BTS Meal dihadirkan dalam warna ungu yang merupakan warna khas BTS disertai logo BTS yang tercetak di atasnya.

Kemasan khusus tersebut ada di bagian paper bag, wadah untuk nugget dan juga tempat minum.

Berdasarkan pantauan TribunPekanbaru.com, laman media sosial Instagram McD Indonesia ramai dikometari oleh netizen.

Banyak yang komplain karena penutupan beberapa gerai McD sehingga mereka belum bisa mendapatkan paket BTS Meal.

Hingga ada yang meninggalkan komentar pengalamannya setelah mendapatkan menu kolaborasi McD dan BTS tersebut.

Bahkan di kolom komentar tersebut ada netizen yang mengaku sampai menyimpan kemasan makanan BTS Meal McD tersebut

@ds.ssn Udh antri 3 jam, dan gue gak dpt CUP BTS yg ungu, parah sih @mcdonaldsid KECEWAAAAAAAAAA klo blm mampu mencover mending gausah.

@syzhrsyah12_
PLIS PERSEDIAAN NYA HARUS BANYAK BANGET MIN PLIS,YA ALLAH HARI INI UDH DITUTUP TUH MCD DI BANDUNG,MANA BANYAK POLISI NANGIS BGT GA DAPET

@alitaangel277 Uwuw.... Akhirnya Hari Ini Tidur Tenang Uda Dapet Nyoba BTS Meal.. Hari Ini Bener" ARMY Punya Hari

@saskianabilahh
Standbye jam setengah 11 atau jam 10 pagi ya guys Alhamdulillah aku dapat . Kapan lagi @mcdonaldsid kemasan nya gemoy

@dewianayadaffa

Alhamdulillah setelah 2jam menunggu akhirnya dpt jg McD BTS Meal terimakasih abang ojol yg udh ngantri di McD

@sylarl_ Untung udh belii..bungkusnya disimpen

@myzaaa0 @sylarl_ hahaha sama bgt aku juga disimpen bungkus nya, tempat minum, kotak saos, kotak nugget nya juga wkwkwkw. gemes aja gt wkwkw

Cara Pesan BTS Meal McD di Drive Thru, Mcd Delivery, Gojek, GrabFood hingga ShopeeFood

Kamu bisa mendapatkan menu kolaborasi ini melalui Drive Thru McDonald’s di seluruh Indonesia McDelivery (14045, website dan aplikasi McDonald’s), GoFood, GrabFood, dan Shopee Food

Cara beli menu The BTS Meal:

1. Beli melalui DriveThru

Kunjungi gerai McD terdekat

Pesan menu The BTS Meal melalui layanan drive thru

Lakukan pembayaran

Tunggu pesanan selesai

Menu The BTS Meal siap dibawa pulang

2. Beli melalui aplikasi McDelivery

Hubungi layanan pesan antar di nomor 144045 atau buka situs https://www.mcdelivery.co.id

Login pada kolom bagian kanan layar, jika belum memiliki akun, bisa lakukan pendaftaran terlebih dulu Isi alamat pengantaran

Pilih menu yang diinginkan

Selesai pesanan McD akan mengantarkan pesanan Anda

3. Beli lewat GrabFood

Pastikan aplikasi Grab sudah terinstal di ponsel Anda

Pilih menu "food/makanan" Tulis "McD" atau McDonald's pada kolom pencarian

Pilih menu BTS Meal Pilih metode pembayaran yang diinginkan

Tunggu driver mengantarkan makanan Anda

4. Beli lewat GoFood

Pastikan aplikasi GoJek sudah terinstal di ponsel Anda

Pilih menu "food/makanan" Tulis "McD" atau McDonald's pada kolom pencarian

Pilih menu BTS Meal Pilih metode pembayaran yang diinginkan

Tunggu driver mengantarkan makanan Anda

5. Beli lewat ShopeeFood

Pastikan aplikasi Shopee sudah terinstal di ponsel Anda

Cari fitur "Shopee Food" pada beranda pencarian

Klik tombol "check out"

Lakukan konfirmasi pesanan serta alamat untuk pengiriman pesanan, bisa juga memasukkan voucher atau diskon yang Anda miliki

Pilih metode pembayaran

Pilih "Pesan Sekarang"

Klik ulang tombol "Pesan Sekarang" dan tunggu hingga pesanan Anda mendapatkan driver

Setelah mendapatkan driver, tunggu sampai pesanan tiba di alamat tujuan.

Dikutip dari Kompas.com (9/6/2021) harga BTS Meal melalui aplikasi Go-Food, harga paket BTS Meal yang ditawarkan mulai Rp 51.000.

Namun, harga tersebut belum termasuk biaya bungkus dari restoran dan ongkos kirim.

Harga di Go-Food berbeda jika pesan drive thru lewat aplikasi Mc Donald atau website www.mcdelivery.co.id.

Apabila ada aplikasi Mc Donald di ponsel, Anda bisa langsung klik penawaran.

Sementara di aplikasi McD, harga BTS Meal Medium dijual dengan harga Rp 40.909.

Sementara, harga BTS Meal Dua Kali Medium dijual dengan harga Rp 77.273.

( tribunpekanbaru.com)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved