Warga Pedalaman Indonesia Ini Transaksi Pakai Emas, Dua Ekor Ayam Dan 1 Kg Gula Seharga 2 Gr Emas
Ia hanya menceritakan peristiwa yang ada di video viral tersebut. Saat itu, ada dua pemuda yang membeli dua ekor ayam dan 1 kilogram gula.
Tak hanya ayam dan gula, di daerah lain kuota internet juga ditukar dengan emas.
Video kedua diunggah oleh akun TikTok @syahtiarm, memperlihatkan rincian harga voucher WiFi internet dari Ubiqu yang tertulis di kertas putih.
Terlihat, untuk mendapatkan 100 MB paket internet, warga membutuhkan 0,1 gram emas murni.
"Ini yang mau tahu harga voucher WiFi. Ini untuk WiFi Ubiqu dia 100 MB 1 kaca (0,1 gram emas), 300 MB 3 kaca (0,3 gram emas) dan seterusnya sampai 1 GB itu harganya 1 gram," ucap perekam video.
Syahtiar si pemilik akun, menyebut videotersebut benar adanya.
Lokasinya di pedalaman Papua, tapi Syahtiar enggan menyebut pasti di mana letaknya.
"Belum bisa cerita banyak, lokasinya di pedalaman Papua. Untuk spesifiknya enggak bisa diinfoin, maaf ya," ujar dia saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (14/8/2021).
Ia hanya menceritakan peristiwa yang ada di video viral tersebut.
Saat itu, ada dua pemuda yang membeli dua ekor ayam dan 1 kilogram gula.
Harga yang dibanderol, yakni 2 gram emas. Mengapa bisa mahal?
"Kenapa mahal, karena transportasi kita pake helikopter buat naikin barang. Sekali sewa heli 60-70 juta per 25 menit. Itu seminggu minimal 1 kali pemakaian heli. Ini di luar modal kios," kata Syahtiar.
Adapun barang yang dijual, kata dia, tak jauh berbeda dengan warung pada umumnya.
Ada makanan, minuman, hingga voucher internet.
Syahtiar menambahkan, transaksi jual beli tidak cuma dengan emas.
Ada juga pembeli yang membayar dengan uang Rupiah dan tetap dilayani.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/warga-pedalaman-indonesia-bertransaksi-pakai-emas-batangan.jpg)