Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Berita Siak

Catat Tanggalnya, Ini Jadwal Operasi Zebra Lancang Kuning 2021 di Siak

Masyarakat harus tahu jadwal pelaksanaan operasi zebra Lancang Kuning di kabupaten Siak, yakni 15-28 November 2021.

Penulis: Mayonal Putra | Editor: Ariestia
Istimewa
Waka Polres Siak Kompol Irnanda berfoto bersama stakeholder sebelum pelaksanaan operasi zebra Lancang Kuning 2021, Senin (14/11/2021). 

TRIBUNPEKANBARU.COM, SIAK - Masyarakat harus tahu jadwal pelaksanaan operasi zebra Lancang Kuning di kabupaten Siak, yakni 15-28 November 2021.

Sejumlah jalan diawasi dan pengendara kendaraan bermotor akan diberhentikan untuk pemeriksaan kelengkapan kendaraan dan pengendara.

“Kami meminta masyarakat meningkatkan kepatuhan dan kesadaran dalam berlalu lintas,” kata
Wakapolres Siak Kompol Irnanda Oktora pada apel gelar pasukan Operasi Zebra Lancang Kuning - 2021 di Mapolres Siak, Senin (15/11/2021).

Pada kegiatan itu bertindak selaku perwira apel Kasat Lantas Polres Siak AKP Rosna Meilani.

Apel gelar pasukan juga dihadiri pejabat utama, Kapolsek jajaran Polres Siak, stake holder terkait dan personil gabungan dari Polres Siak, TNI, Dishub, Satpol PP, serta Senkom kabupaten Siak.

“Operasi ini digelar secara serentak mulai hari ini dan akan berlangsung selama 14 hari, yakni 15 - 28 November 2021,” kata dia.

Kegiatan ini untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas serta meningkatkan disiplin masyarakat dalam mematuhi protokol kesehatan guna memutus penyebaran Covid-19.

Wakapolres Siak pada amanatnya membacakan teks pidato dari Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setia Imam Efendi.

Bahwa gelar pasukan ini untuk mengetahui sejauhmana kesiapan Polda Riau khususnya Polres Siak dalam pelaksanaan kegiatan Operasi Zebra Lancang Kuning 2021 dengan tujuan agar berjalan dengan optimal dan dapat berhasil sesuai dengan tujuan serta sasaran yang telah ditetapkan .

"Mengatasi permasalahan bidang lalu lintas, Polri tidak bisa berdiam diri, melainkan dituntut untuk bertindak dan melakukan berbagai upaya dalam menciptakan pemerintah yang bertanggung jawab dalam membina dan memelihara Kamseltibcarlantas,” kata Kompol Irnanda.

Kompol Irnanda mengatakan, perlu dilakukan berbagai upaya untuk menciptakan situasi kamseltibcar lantas dengan memberdayakan seluruh stake holder.

Tujuannya agar dapat diambil langkah yang komprehensif dalam menyelesaikan permasalahan lalu lintas dengan tuntas.

“Palagi saat ini kita sedang menghadapi pandemi covid-19 sehingga sangat diperlukan peran serta stake holders dalam menciptakan kamseltibcarlantas di masa pandemi covid-19,” kata dia.

Hal tersebut sejalan dengan tema operasi zebra lancang kuning 2021 yaitu “melalui operasi zebra lancang kuning 2021 kita tingkatkan disiplin protokol kesehatan dan tertib berlalu lintas dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19 serta mewujudkan kamseltibcarlantas yang mantap menjelang natal tahun 2021 dan tahun baru 2022. Karena itu pihaknya diperlukan koordinasi bersama antar instansi pemerintah termasuk unsur TNI.

Sedangkan penekanan Kapolda Riau terkait pelaksanaan kegiatan adalah agar seluruh jajarannya untuk melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved