Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Lionel Messi Batal Dihukum PSG? Sudah Kembali Latihan Usai Pergi ke Arab Saudi Tanpa Izin

PSG mengumumkan melalui akun Twitter resmi mereka Senin pagi, bahwa Lionel Messi telah kembali bergabung latihan

Editor: Muhammad Ridho
Twitter/@DeadlineDayLive
KUNJUNGI ARAB SAUDI - Lionel Messi dan keluarganya mengunjungi Arab Saudi sebagai duta pariwisata. Lionel Messi memberikan klarifikasi sekaligus meminta maaf setelah kepergiannya ke Arab Saudi menimbulkan kegaduhan. 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Lionel Messi tidak jadi dihukum PSG ?

Setelah minta maaf dan membeberkan alasan pergi ke Arab Saudi, Lionel Messi terlihat sudah bergabung untuk latihan bersama PSG.

Lionel Messi sebelumnya membuat marah pelatih dan klub gara-gara pergi ke Arab Saudi secara ilegal alias tanpa mendapat izin klub.

Sikap indisipliner Messi juga sempat memicu protes para pendukung PSG. Mereka tidak terima dengan ulah Messi yang dianggap tidak patuh dan tidak loyal dengan tim yang mengontrkanya.

Namun PSG kemudian memaafkannya dan mempersilakan Messi ikut latiha bersama Senin (8/5/23).

Dikutip dari Livescore.com, PSG mengumumkan melalui akun Twitter resmi mereka Senin pagi, bahwa bintang Timnas Argentina berusia 35 tahun itu telah kembali bergabung.

Ungguhan pengumuman itu disertai dengan foto pemenang Piala Dunia dalam perlengkapan latihan, dengan narasi: "Leo Messi kembali berlatih Senin pagi ini."

Ada tiga alasan PSG memberikan maaf untuk Messi.

Pertama klub telah menjatuhkan skorsing berupa pembebasan dari aktivitas klub.
Kedua, PSG telah menjatuhkan sanksi tambahan berupa denda.

Ketiga Messi sendiri telah memberikan klarifikasi plus meminta maaf.

Messi dalam sebuah video yang diposting di akun Instagram resminya mengungkapkan dia harus melakukan perjalanan ke Arab Saudi lantaran sudah terikat kontrak sebagai duta pariwisata.

Messi mengungkapkan perjalanan ke Arab Saudi itu sebelumnya telah ia batalkan, hingga kemudian dibuat jadwal baru.

Nah saat membuat jadwal baru itu, ia mengira timnya sedang libur bertanding.

Messi berkata: “Saya ingin membuat video ini karena semua yang terjadi. “Pertama-tama, saya ingin meminta maaf kepada rekan setim dan klub. Jujur saya berpikir bahwa kami akan bebas setelah pertandingan, seperti yang terjadi pada minggu-minggu sebelumnya", katanya.

“Saya telah mengatur perjalanan ini ke Arab Saudi, yang telah dibatalkan sebelumnya dan kali ini saya tidak bisa. Saya minta maaf lagi dan saya di sini untuk apa pun keputusan klub. Semua yang terbaik."

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved