Berita Inhu
Rambut Personil Polres Inhu Langsung Digunting, Terjaring Razia Performance dan Netralitas
8 personel yang akan bertugas untuk pengamanan (PAM) Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pemilu 2024 kedapatan melanggar disiplin
Penulis: Bynton Simanungkalit | Editor: Nurul Qomariah
TRIBUNPEKANBARU.COM, RENGAT - 8 personel yang akan bertugas untuk pengamanan (PAM) Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pemilu 2024 kedapatan melanggar disiplin.
Delapan personel Polres Inhu tersebut terjaring oleh Kepala Seksi Profesi dan Pengamanan (Si Propam) Polres Indragiri Hulu (Inhu).
Sebanyak 8 personel yang akan bertugas untuk pengamanan (PAM) Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pemilu 2024 dinilai melukan pelanggaran.
Delapan personel yang dinilai melanggar disiplin itu terjaring dalam kegiatan, penegakan dan penertiban disiplin (Gaktibplin) yang dilaksanakan Propam Polres Inhu, Kamis (8/2/2024) pagi, selepas apel pergeseran personel PAM TPS, di halaman Mapolres Inhu.
Terkait hal ini, Kapolres Inhu AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, Aiptu Misran di ruang kerjanya menjelaskan, ada beberapa pelanggaran yang dilakukan 8 personel PAM TPS tersebut.
Umumnya, lanjut Misran, karena kedapatan rambut yang panjang, melebihi ketentuan berlaku.
Kemudian ada juga personel yang berjenggot dan pelanggaran disiplin lainnya.
"Untuk personel berambut panjang dan berjenggot, langsung digunting saat itu juga, sebagai pembelajaran dan sanksi baik terhadap personel yang bersangkutan maupun personel lainnya, agar kedepannya tidak langgar disiplin," ujar Misran.
Gelar Lomba Asmaul Husna
Sebelumnya, Polres Inhu menggelar lomba Asmaul Husna.
Tujaunnya untuk memperkuat mental, Iman dan Taqwa (Imtaq) personel PAM (pengamanan) TPS.
Sekaligus upaya menjalin ukhuwah Islamiah dalam rangka mewujudkan Pemilu damai 2024.
Lomba tersebut secara resmi dibuka oleh Kapolres Inhu, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K diwakili Kabag Ops Polres Inhu, Kompol Rusyandi Siregar, Rabu (7/2/2024) pagi, di gedung Sejuta Sungkai, Kota Rengat.
Kabag Ops, saat menyampaikan amanat Kapolres Inhu, menegaskan, lomba Asmaul Husna tersebut dapat menjadi sarana untuk memperkuat ukhuwah Islamiyah, persatuan dan kesatuan di antara sesama.
Juga yang paling penting dapat menambah keimanan serta ketaqwaan kepada Allah SWT.
| Seorang Perawat di Inhu Jadi Korban Begal Payudara, Pelaku Beraksi di Jalan Minim Penerangan |
|
|---|
| Tampang Suami Pembakar Istri di Inhu, Mengaku Nekat karena Cemburu |
|
|---|
| Cemburu Buta, Pria Inhu Bakar Istri Lalu Kabur Ditangkap Saat Sembunyi di Kebun Sawit |
|
|---|
| Kata Tetangga Soal Suami Bakar Istri di Inhu, Dipecat dari Perusahaan Karena Urine Positif Narkoba |
|
|---|
| Komplotan Pencuri Ternak di Inhu Ditangkap Polsek Seberida, Anak Korban Ikut Terlibat |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.