Kecelakaan di Inhil
Lakalantas di Jalan Lintas Tembilahan-Rengat Riau, Begini Kondisi Korban
Lakalantas terjadi di Jalan Propinsi Parit 2 Kelurahan Tembilahan Barat, Kecamatan Tembilahan Hulu, Inhil, Riau, Kamis (11/7/2024) siang.
Penulis: T. Muhammad Fadhli | Editor: Ariestia
TRIBUNPEKANBARU.COM, TEMBILAHAN HULU – Kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) terjadi di Jalan Propinsi Parit 2 Kelurahan Tembilahan Barat, Kecamatan Tembilahan Hulu, Inhil, Riau, Kamis (11/7/2024) siang.
Lakalantas di jalan lintas Tembilahan-Rengat ini pun sempat terekam oleh kamera warga di tempat kejadian dan beredar di media sosial dan group whatsapp.
Dalam video tersebut tampak korban berjenis kelamin perempuan sudah dalam posisi terkapar di atas aspal tidak jauh dari sepeda motor honda varionya yang juga sudah tumbang.
Kejadian ini menjadi tontonan warga setempat dan pengendara yang lewat sehingga sempat terjadi kemacetan.
Kasat Lantas Polres Inhil AKP Yudi Indranaldi membenarkan lakalantas tersebut dan langsung menerjunkan tim ke tempat kejadian perkara (TKP).
Baca juga: Kecelakaan di Jalan Garuda Sakti Pekanbaru Pengendara Motor Tewas, Diduga Kaget dan Senggol Truk
“Benar, anggota sudah cek TKP. Kejadiannya sekira pukul 14.45 WIB,” ujar Kasat saat dikonfirmasi Tribun Pekanbaru.
Lebih lanjut Kasat menjelaskan, lakalantas ini melibatkan antara mobil Toyota R4 BM 7993 BU yang dikemudikan oleh Rudianto (52) serta sepeda motor BM 5571 GR yang dikendarai Inulia (19), warga Parit Hijrah Tembilahan Barat.
“Pengemudi mobil asal Indragiri Hulu dan sudah diamankan di Polsek Tembilahan Hulu,” ucap Kasat.
Sementara itu korban atas nama Inulia mengalami luka pada bagian pipi sebelah kanan, kepala sebelah kiri luka dan kaki sebelah kiri belum bisa digerakan.
“Kondisi korban sadar dan sudah di rujuk ke RSUD Puri Husada Tembilahan dari Puskesmas Tembilahan Hulu,” pungkasnya. (Tribunpekanbaru.com/T. Muhammad Fadhli).
| Guru Keluhkan Gaji Belum Dibayarkan, DPRD Riau Pertanyakan Langsung ke BPKAD |
|
|---|
| Lowongan Kerja PT Indofood 2025, Bisa Untuk Lulusan SMA SMK Sederajat, D3, S1, S2 |
|
|---|
| Titik Banjir Masih Banyak di Kota Pekanbaru, Dewan Minta Pemerintah Buat Solusi Jangka Panjang |
|
|---|
| Ditolak, Nadiem Makarim Tetap Jadi Tersangka Korupsi Pengadaan Laptop |
|
|---|
| Bikin Macet Jalanan di Pekanbaru, Warga Minta Aparat Tindak Tegas Pak Ogah |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.