Penerimaan PPPK Kampar 2024
UPDATE PPPK Kampar 2024, Jumlah Pelamar Tenaga Kesehatan Sudah Lampaui Formasi
Jumlah Pelamar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar masih bertambah.
Penulis: Fernando Sihombing | Editor: Sesri
TRIBUNPEKANBARU.COM, KAMPAR - Jumlah Pelamar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar masih bertambah.
Pertambahannya masih cukup signinikan hingga dua hari jelang masa pendaftaran ditutup.
Terdapat penambahan jumlah pelamar sebanyak 600 orang lebih dari Kamis sampai Jumat (17-18/10/2024).
Merujuk data Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kampar, jumlah pelamar sudah sebanyak 2.987 orang hingga Jumat pukul 09.31 WIB.
Dua hari jelang masa pendaftaran berakhir pada Minggu (20/10).
Jumlah ini terdiri dari Pelamar Guru sebanyak 444 orang, Tenaga Teknis 1.986 orang, dan Tenaga Kesehatan 557 orang.
Sedangkan pada hari sebelumnya, Kamis (17/10) pukul 09.22 WIB, jumlah pelamar sebanyak 2.384 orang.
Baca juga: THL di Kampar Riau Jadi Pelamar Prioritas, Adakah Peluang Bagi Non-ASN Ikut Seleksi PPPK Kampar?
Baca juga: 3 Hari Jelang Pendaftaran Ditutup, Jumlah Pelamar PPPK Kampar Riau Belum Penuhi Formasi
Jumlah ini dari formasi yang dibuka sebanyak 3.774.
Dari jumlah tersebut, Pelamar Nakes telah melebihi formasi. Pelamar Nakes sudah sebanyak 557 orang.
Sementara yang tersedia sebanyak 537 formasi.
Sedangkan Pelamar Tenaga Teknis masih 1.986 orang dari 2.521 formasi. Tenaga Guru masih 444 orang dari 716 formasi.
( Tribunpekanbaru.com / Fernando Sihombing)
| 8 Calon PPPK Tahap 2 Kampar Belum Serahkan DRH, Ada yang Masuk Rumah Sakit |
|
|---|
| Ini Jadwal Tahapan Seleksi PPPK Kampar Tahap 2 Setelah Masa Pendaftaran Diperpanjang 3 Kali |
|
|---|
| Pelamar PPPK Kampar Tahap 2 Sebanyak 3.334 Orang, Ini Rinciannya |
|
|---|
| 2.699 Peserta Lulus PPPK Kampar Tahap I, Bagaimana Nasib THL dan Eks THK-II yang Gagal? |
|
|---|
| 12 Peserta Tak Hadir Tes PPPK Kampar Tahap I, Ini Rincian Kelulusan Guru, Nakes, dan Teknis |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/Ilustrasi-Info-penerimaan-PPPK-Kabupaten-Kampar-2024.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.