Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Bencana Gunung Meletus

Detik-detik Kronologi Gunung Lewotobi di Flores Meletus, Dentuman Mencekam Malam Hari, 9 Warga Tewas

Malam itu, Minggu (3/11/2024) hening . TIba-tiba dentuman yang kuat membuat kondisi menjadi mencekam . 9 Warga tak bisa selamatkan diri dan meninggal

Editor: Budi Rahmat
tangkap layar/ Tribun Flores
Detikdetik kronologi Gubung Lewotobo Flores meletus 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Detik-detik kronologi gunung Lewotobi Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Tenggara Timur meletus .

Suara yang menggelegar mengejutkan warga pada Minggu (3/11/2024) malam .

Kejadiannya begitu cepat . Dari suara tersebut kemudian terjadi goncangan yang begitu kuat . Akibatnya beberapa rumah warga rubuh .

Dan kabar dukanya , ada sekira 9 warga yang dilaporkan meninggal dunia . Dan kejadian meletusnya Gunung Lewatobi ini benar-benar mengguncang warga yang sedang hening malam sebelum kejadian.

Dari kabar terbaru disebutkan, sebanyak 9 orang dilaporkan meninggal dunia dalam peristiwa letusan Gunung Lewotobi di Kabupaten Flores Timur, Pulau Flores, NTT, Minggu, 3 November 2024 malam.

Korban meninggal dunia adalah warga Desa Klatanlo, Kecamatan Wulanggitang, berjarak sekira 5 kilometer dari pusat erupsi yang kini berstatus Level IV (Awas).

Dari pantauan proses evakuasi oleh aparat Polsek Wulanggitang, Polres Flores Timur, Tagana, dan BPBD Flores Timur, Senin, 4 November 2024 pagi.

Rumah yang dihuni satu keluarga besar itu sudah rubuh akibat dihantam batu yang dilontarkan Gunung Lewotobi Laki-laki, bersamaan dengan hujan dan sambaran petir malam tadi.

Tim evakuasi gabungan berhasil menemukan 6 orang yang sebelumnya terjebak dalam tumpukan tanah.

Keenam jenazah itu sementara disemayamkan di teras depan rumah tetangganya.

Sementara satu orang yang juga anggota keluarga dalam rumah itu masih dievakuasi.

Selain satu keluarga, dua korban lain juga dikabarkan meninggal dunia dan salah satunya sempat mendapat pertolongan medis di UGD Puskesmas Boru.

Nama dan identitas korban meninggal dan luka-luka masih dalam proses penelusuran.

Suara Mencekam di detik-detik Lewotobi Meletus

Sebelumnya, teramat mencekam bunyi dentuman yang berasal dari Gunung Lewotobi Laki-laki. 

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved