KPK OTT Dinas PUPR Riau
Penampakan Gubernur Riau Digiring ke Gedung Merah Putih KPK:Abdul Wahid Pakai Sendal dan Kaos Oblong
Plt. Kepala Diskominfotik Riau, Teza Darsa, menyampaikan bahwa pihaknya hingga saat ini belum memperoleh informasi yang sah
Ringkasan Berita:
- Gubernur Riau, Dr. H. Abdul Wahid, dikonfirmasi tidak ditangkap, melainkan hanya dimintai keterangan oleh tim penyidik KPK untuk memperjelas proses pemeriksaan.
- Hingga saat ini, KPK belum mengumumkan secara resmi siapa saja yang telah ditetapkan sebagai tersangka
- Sejumlah uang yang diduga berkaitan dengan proyek infrastruktur di lingkungan Dinas PUPR Riau telah diamankan sebagai barang bukti.
TRIBUNPEKANBARU.COM - Gubernur Riau Abdul Wahid tiba di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta pagi ini, Selasa (4/11/2025) sekira pukul 09.35 WIB.
Abdul Wahid terlihat mengenajan kaus oɓlong putih, sandal dan menenteng tas hijau saat digiring aparat masuk ke Gedung anti rasuah itu.
Adapun Abdul Wahid terjaring OTT KPK yang digelardi lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau pada Senin (3/11/2025) kemarin.
Pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Diskominfotik) Riau memberikan keterangan resmi.
Plt. Kepala Diskominfotik Riau, Teza Darsa, menyampaikan bahwa pihaknya hingga saat ini belum memperoleh informasi yang sah dari lembaga terkait mengenai OTT tersebut.
“Kita belum dapat informasi resmi soal itu. Jika informasi itu benar adanya operasi di sini (Dinas PUPR-PKPP Riau), kita belum tahu operasi apa,” kata Teza.
Ia juga menambahkan bahwa Pemprov Riau masih menunggu kejelasan dari KPK, sebab lembaga antirasuah itu belum mengadakan konferensi pers untuk menjelaskan operasi yang dimaksud.
“Makanya kita menunggu itu, karena kita belum mendapat info valid. Kami juga menghargai proses hukum yang berlaku. Kami juga mengimbau masyarakat agar tidak terlalu berspekulasi yang bermacam-macam, jadi kita tunggu prosesnya sampai KPK melakukan rilis resmi terkait operasi itu,” ujarnya.
Baca juga: INILAH Wagub di Riau Jadi Gubernur Definitif: Sejarah Mencatat Ada 3 Gubri Tersangkut Kasus Korupsi
Baca juga: SOSOK Gubernur Riau, Abdul Wahid Terjaring OTT KPK: Eks Anggota Dewan 2 Periode, Aktivis Organisasi
Menurut sumber internal Pemprov Riau, orang-orang yang diamankan meliputi lima kepala UPT PUPR dari wilayah Kuansing, Kampar, dan Indragiri Hulu, Kepala Dinas PUPR Provinsi Riau, sopir Kadis, serta dua pengusaha rekanan proyek.
Sementara itu, berbeda dengan kabar yang sempat beredar luas, Gubernur Riau, Dr. H. Abdul Wahid, dikonfirmasi tidak ditangkap, melainkan hanya dimintai keterangan oleh tim penyidik KPK untuk memperjelas proses pemeriksaan.
“Kami luruskan, Bapak Gubernur tidak ditangkap. Beliau hanya dimintai keterangan oleh penyidik KPK terkait kegiatan pemeriksaan. Begitu juga Wakil Gubernur, beliau juga hanya dimintai keterangan," kata Teza Darsa.
Hingga saat ini, KPK belum mengumumkan secara resmi siapa saja yang telah ditetapkan sebagai tersangka. Namun, sejumlah uang yang diduga berkaitan dengan proyek infrastruktur di lingkungan Dinas PUPR Riau telah diamankan sebagai barang bukti.
Pemerintah Provinsi Riau juga mengingatkan masyarakat serta media massa untuk tidak menyebarkan informasi yang belum terverifikasi dan menunggu keterangan resmi dari KPK.
“Kami berharap publik tetap tenang. Pemprov Riau menghormati proses hukum dan siap mendukung langkah-langkah penegakan hukum sesuai aturan," tegas Teza.
Penjelasan Ustadz Abdul Somad
Tokoh agama Riau, Ustaz Abdul Somad (UAS), turut memberikan klarifikasi melalui sebuah video singkat yang beredar di media sosial.
“Berita yang betul, Kadis PUPR dan beberapa kepala UPT yang di-OTT. Gubernur dan Wakil Gubernur Riau hanya dimintai keterangan. Itu yang betul," ujar UAS dalam video yang ramai beredar di grup WhatsApp.
| INILAH Wagub di Riau Jadi Gubernur Definitif: Sejarah Mencatat Ada 3 Gubri Tersangkut Kasus Korupsi |
|
|---|
| Pasca OTT KPK, Gubernur Riau Abdul Wahid Dibawa ke Jakarta, Tampil Santai Pakai Kaos Oblong Putih |
|
|---|
| Pasca Dikabarkan Kena OTT KPK, Kediaman Pribadi Gubernur Riau Abdul Wahid Terlihat Sepi |
|
|---|
| SOSOK Gubernur Riau, Abdul Wahid Terjaring OTT KPK: Eks Anggota Dewan 2 Periode, Aktivis Organisasi |
|
|---|
| Bantah Kena OTT, Pemprov Sebut Gubernur Riau Abdul Wahid Hanya Dimintai Keterangan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.