Permudah Donasi Infak dengan T-Cash, Bentuk Kerjasama RZ dan Telkomsel
Rumah Zakat (RZ) Provinsi Riau, menandatangai MoU bersama pihak Telkomsel untuk kerjasama program "Beriman Berinfak Jaman Now",
Penulis: Hendri Gusmulyadi | Editor: Budi Rahmat
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru Hendri Gusmulyadi
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Rumah Zakat (RZ) Provinsi Riau, menandatangai nota kesepahaman (MoU) bersama pihak Telkomsel untuk kerjasama program "Beriman Berinfak Jaman Now", di Mesjid Raya Annur Pekanbaru, Jumat (8/6/2018).
Selain kedua lembaga itu, beberapa perusahaan dan pihak lainnya turut andil dalam acara penandatangan MoU. Beberapa di antaranya yakni Tribun Pekanbaru, pengurus mesjid Annur dan Jatra Hotel Pekanbaru.
Baca: PN Bengkalis Putuskan Perkara Politik Uang Nur Azmi Hasyim dan Ajudannya Gugur
Dikesempatan yang sama, RZ dan Telkomsel juga menyerahkan bingkisan keluarga kepada beberapa orang yang layak menerima bantuan.
Branch Manager Rumah Zakat Riau, M Yunus Aziz menjelaskan, Program Beriman Berinfak Jaman Now, merupakan program yang diinisiasi RZ Riau dan Telkomsel satu bulan yang lalu. Melalui kerjasama tersebut, pelanggan telkomsel, khususnya pengguna kartu T-Cash, akan lebih mudah untuk menyalurkan donasi infak.
Baca: Deklarasi Anti Hoax dan Pilkada Damai di Inhil, Kapolda Riau Berpesan Ini pada Masyarakat
"Insya allah ini akan disebar keseluruh Indonesia dan walaupun awal pertamanya di Pekanbaru. Mudah-mudah tidak hanya program ini saja, namun juga ada program lainnya, mungkin program sedekah pakai T-Cash," ujar Yunus.
Bagi pengguna T-Cash yang ingin berinfak melalui kartu T-Cashnya, cukup dengan melakukan scan barcode yang telah disediakan. Maka secara otomotis jumlah saldo akan terpotong sesuai keinginan dan berubah menjadi donasi.
Baca: 2 Kabupaten Masih Entry Dokumen Begini Nasib Pencairan Dana Desa Tahap II di Riau
"Ini untuk umum, siapa saja bisa berdonasi. Saat ini barcode sudah ada di Hotel Jatra, Mesjid Annur, Tribun Pekanbaru dan tempat-tempat yang lain," tuturnya.
Yunus mengaku, donasi yang terkumpul melalui program ini akan dikelola langsung oleh RZ Riau sebagai salah satu lembaga zakat, infak dan sadakah yang ada di Riau.
Baca: Rutan Dumai Usulkan 306 Narapidana Dapat Remisi Pada Idul Fitri 2018
Untuk jumlah donasi infak yang dapat disalurkan ungkap Yunus, bisa dalam jumlah berapa pun. Atau tergantung niat dari pelanggan Telkomsel pengguna T-Cash.
"Dengan adanya T-Cash ini, inilah salah satu cara atau solusi untuk kit bisa memanfaatkan infak jaman now saat ini," katanya.
Nantinya, seluruh mesjid akan menyediakan layanan donasi infak melalui T-Cash. Untuk di Pekanbaru, Yunus menuturkan, akan ada beberapa mesjid lagi yang akan dilaunching untuk layanan Beriman Berinfak Jaman Now ini.
Baca: Pencabulan Anak Terungkap Setelah Foto-fotonya Tersebar di Media Sosial
"Target kita ada 1000 mesjid untuk seluruh Riau," jelasnya.
RZ Riau menargetkan, jumlah infak yang terkumpul melalui program ini diharapkan mampu mencapai angka Rp.1 juta rupiah setiap bulan di tiap-tiap mesjid. Jika layanan ini tersedia di 1000 mesjid di Riau, maka jumlah yang akan terkumpul sebanyak Rp.1 miliar perbulan. (dri)