Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Berita Riau

Tim Voli Riau sudah Gelar TC Pra-PON, Ini Harapannya Kepada KONI Riau

Tim voli Riau sudah gelar TC pra-Pekan Olahraga Nasional (PON), ini harapan mereka kepada Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Riau

Penulis: Syafruddin Mirohi | Editor: Nolpitos Hendri
Tribun Pekanbaru/Ilustrasi
Sosmed Tribun Pekanbaru 

Tim Voli Riau sudah Gelar TC Pra-PON, Ini Harapannya Kepada KONI Riau

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Syafruddin Mirohi

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Tim voli Riau sudah gelar Training Center (TC) pra-Pekan Olahraga Nasional (PON), ini harapan mereka kepada Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Riau.

Pengprov Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBSI) Provinsi Riau, ternyata sudah menggelar TC Porwil (setara Pra-PON) sejak Oktober 2018 lalu.

Baca: KISAH Cewek Cantik Asal Malang Jadi Selebgram, Ada yang DM Nakal Nanyain Harga BO

Baca: VIDEO: Beredar Video Orang yang Mengaku Habib Bahar bin Smith, Inikah Sebab Penahanan Itu?

Meski anggaran Porwil tidak dianggarkan KONI Riau, namun pengurus dan pelatih, tetap menggelar TC tersebut.

Hal ini diakui Sekum Pengprov PBSI Riau Yanto kepada Tribunpekanbaru.com, Rabu (19/12/2018).

Katanya, atlet yang disiapkan untuk Porwil tersebut sebanyak 24 tim putra dan 24 putri.

TC pra ini digelar di Pekanbaru, disesuaikan dengan lapangan yang ada.

"Jumlah ini lah yang terus kita seleksi hingga tampil nanti di Porwil.

Saat ini, kita menunggu informasi dari KONI Riau, untuk TC penuhnya," kata Yanto menjelaskan.

Porwil cabor voli indoor ini sendiri sudah ditetapkan berdasarkab hasil Munas di Surabaya, akan digelar di Bengkulu, bersamaan dengan Porwil beberapa cabor (multi event).

Baca: Kajari Inhu, Supardi Minta Para Kades Paham aturan Pengelolaan ADD

Baca: PT SRK Janji Bayar Gaji Karyawannya yang Menunggak Dua Bulan, Dirapel dengan THR 2018

Hanya saja waktunya belum ditetapkan, karena harus menunggu keputusan rapat terakhir tuan rumah.

Tidak hanya itu, PBVSI juga menunggu arahan KONI Riau, selaku pembina olahraga di Bumi Lancang Kuning.

Terutama dalam menyiapkan sarana dan prasarana, termasuk pembinaan atlet yang akan masuk TC Porwil.

PBVSI berharap, jika memungkin kan TC penuh digelar awal tahun.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved