Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Penangkapan Terduga Teroris

Ini Fakta-fakta Penangkapan Terduga Teroris oleh Tim Densus 88 di Rohil

Tim Densus 88 Mabes Polri mengamankan terduga teroris di Rohil.Penggedalahan juga di back up Satuan Shabara dan Sat Reskrim Polresta Pekanbaru

Editor: Sesri
TribunPekanbaru/Budi Rahmat
Barang bukti yang diamankan dari rumah kontrakan AP terduga teroris di perumahan yang berlokasi di Kecamatan Tampan, Pekanbaru. 

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Budi Rahmat

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Tim Densus 88 Mabes Polri mengamankan terduga teroris di Kabupatan Rokan Hilir (Rohil).

Tim Densus 88 Mabes Polri melakukan penggeledahan disebuah rumah di Perumahan Merpati Sakti, Perum Cendrawasih Blok B 15 RT 01 RW 08 Kelurahan Simpang Baru, Kecamatan Tampan, Pekanbaru, Riau, Senin (14/8/2017).

Informasi yang disampaikan Wakapolresta Pekanbaru, AKBP Edy Sumardi Priadinata, penggedalahan juga di back up Satuan Shabara Polresta Pekanbaru, Sat Reskrim Polresta Pekanbaru dan di saksikan oleh ketua RW 08, Pohan.

Baca: Guru Honorer Ini Sampai Diusir dari Kontrakan dan Sepeda Motornya Ditarik

Baca: Saat Anak Nafa Urbach Diincar Pedofilia, Suaminya Malah Pelukan Sama Cewek Lain

Rumah yang digeledah merupakan rumah kontrakan milik seorang lelaki berinisial AP yang diduga pendana terorisme.

Berikut fakta-fakta yang dirangkum dari penangkapan pelaku terduga teroris di Rohil:

1. Barang bukti

Dari hasil penggeledahan tersebut didapatkan barang bukti, dua unit laptop, beberapa kaset CD, buku fiqih daulah islamiyah, dua unit handphone.

Kemudian satu unit pemutar CD, tujuh buku tabungan dengan nama berbeda serta samurai warna hitam.

2. Ditemukan alur rencana kerja

"Dari penggeledahan juga ditemukan beberapa bukti slip tabungan dan bukti transfer bank. Kemudian beberapa lembar tulisan alur cerita rencana kerja," ungkap Wakapolresta Pekanbaru, AKBP Edy Sumardi Priadinata.

3. Tindak lanjut dari penangkapan lelaki berinisial AP

Penggeledahan tersebut merupakan tindak lanjut dari penangkapan lelaki berinisial AP di Simpang Jalan Bahagia Kelurahan Bagan Timur, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rohil, Riau.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved