Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Hartono Bersaudara Masih Berada di Puncak, Ini Daftar Orang Terkaya Indonesia

Hartono bersaudara telah menjadi orang terkaya di Indonesia selama 10 tahun terakhir.

ILUSTRASI - Atlet Peraih Perunggu Asian Games 2018 Bambang Hartono usai penerima bonus oleh Presiden Joko Widodo bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla kepada atlet peraih medali di Istana Negara, Jakarta, Minggu (2/9). Pemerintah memberikan bonus kepada para atlet yang berhasil meraih medali dalam ajang Asian Games 2018.-Warta Kota/henry lopulalan 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Hartono bersaudara telah menjadi orang terkaya di Indonesia selama 10 tahun terakhir.

Ada pula nama baru di daftar 50 orang terkaya Indonesia versi Majalah Forbes.

Salah satunya adalah Danny Nugroho, presiden PT Bank Capital Indonesia, yang baru berusia 43 tahun, masuk ke peringkat 38 dengan kekayaan US$790 juta (Rp11,4 triliun).

Selain itu ada pula Benny Tjokrosaputro (49 tahun), cucu pendiri Batik Keris, di urutan 43 dengan kekayaan US$670 juta (Rp 9,7 triliun). Benny membangun perumahan dan hotel di berbagai kota di Indonesia.

"Selain itu, kebanyakan mereka yang masuk di daftar berhasil mempertahankan posisinya, menunjukkan bahwa mereka sudah mantap di masing-masing lini bisnisnya," kata Taufik.

Ini bisa dilihat dari posisi Hartono bersaudara yang telah menjadi orang terkaya di Indonesia selama 10 tahun terakhir.

"Jaraknya sangat jauh dengan peringkat dua, sehingga posisi mereka akan sangat sulit digeser. Meski demikian, konglomerat lain sangat berpotensi meningkatkan jumlah kekayaan mereka dalam jumlah besar meskipun tidak mengungguli peringkat pertama," kata Taufik.

Baca: Putus dengan Denny Sumargo, Dita Soedarjo Beri Klarifikasi: Tidak Ada Perselingkuhan

Baca: Lowongan Kerja Desember 2018 di BPJS Kesehatan: Ada 10 Posisi yang Dibuka, InI Persyaratannya!

Baca: Diskon Hari Ini, Zoya Banjir Diskon Sampai Akhir Desember 2018

Berikut ini nama-nama sepuluh orang terkaya di Indonesia dan sumber kekayaannya.

1. R Budi dan Michael Hartono, US$35 miliar (Rp508 triliun)

Michael Bambang Hartono
Michael Bambang Hartono (Tjahjo Sasongko/Kompas.com)

Sekitar 70% kekayaan mereka berasal dari Bank Central Asia.

Keluarga ini juga pemilik perusahaan produsen rokok, Djarum, elektronik Polytron dan real estate.

Hartono bersaudara juga ada di peringkat lima dalam daftar keluarga terkaya Asia 2017.

2. Susilo Wonowidjojo US$9,2 miliar (Rp133 triliun)

Susilo (62 tahun) naik ke peringkat dua karena meningkatnya harga saham Gudang Garam, perusahaan yang memperoduksi sekitar 70 miliar batang rokok setiap tahunnya.

Keluarga Wonowidjojo juga berinvestasi di kelapa sawit melalui Makin Group.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved