Berita Riau
Gubernur Syamsuar Panggil Tiga Peserta yang Lulus Seleksi Calon Sekdaprov Riau
Tiga nama peserta seleksi Calon Sekdaprov Riau hasil seleksi terbuka yang dilakukan oleh Tim Pansel ternyata sudah menghadap Gubri Syamsuar.
Penulis: Syaiful Misgio | Editor: Ariestia
Namun Ashalludin belum bersedia memberikan bocoran siapa tiga nama peraih nilai tertinggi tersebut. Sebab ia baru akan menyampaikannya setelah diumumkan secara resmi.
"Kita tunggu saja, besok InsyaAllah diumumkan," ujarnya.
Sementara saat disinggung terkait teknis pengumumannya, tim Pansel akan menyerahkan 3 dari 12 nama peserta yang lulus seleksi tersebut ke BKD Riau untuk diumumkan secara resmi di webiste BKD.
"Selain itu, nanti kita juga akan menempel pengumumannya di papan pengumuman yang ada di kantor sekretariat tim Pansel," katanya.
Sekretariat tim pansel berada di Kantor UPT Penilaian Kompetensi BKD Riau, Jalan Amal Hamzah Pekanbaru.
Seperti diketahui, tahapan seleksi terbuka pengisian jabatan Sekdaprov Riau dimulai dari pendaftaran, seleksi administrasi kemudian tes kompetensi dan manegrial, dilanjutkan pembuatan dan pemaparan makalah, lalu masuk ke tahap tes wawan cara dan terakhir adalah tes kesehatan.
Sebelumnya ada tiga pelamar seleksi terbuka Sekdaprov Riau gugur saat masuk ke tahapan tes administrasi.
Tiga ASN yang tidak lulus seleksi administrasi tersebut diantaranya adalah Rahmad Rahim mantan Kepala Bappeda Riau, kemudian Indra Agus Lukman Kepala Dinas ESDM Riau serta Silvia Adnan Mantan Kadiskes Meranti.
Tiga pelamar seleksi Sekdaprov Riau dinyatakan gugur setelah tim Pansel secara resmi mengumumkan hasil seleksi administrasi calon Sekdaprov Riau, Selasa (17/9/2019) siang.
"Dari hasil rapat tim Pansel dan setelah dilakukan penilaian serta pengecekan kelengkapan berkas administrasi yang sudah diserahkan oleh para pelamar, ditetapkan sebanyak 12 pelamar lulus seleksi administrasi," kata Ikhwan Ridwan.
Baca: Plafon Pasar Modern Selatpanjang Riau Runtuh Hampir Mengenai Pedagang
Baca: Diduga Sudah Berpindah Tangan, Pihak yang Kini Kuasai Mobil Dinas Pekanbaru Ancam Membakar
12 peserta yang mengikuti seleksi Calon Sekdaprov Riau tersebut diantaranya adalah Yan Prana Jaya Kepala Badan Keuangan Daerah Kabupaten Siak. Kemudian Said syarifuddin yang saat ini menjabat sebagai Sekda Inhil, kemudian Bustami HY Sekda Bengkalis, Azwan Asisten 1 Pemko Pekanbaru, Syahrizal mantan Kepala Bappeda Siak, Said Mustafa Mantan Sekda Dumai.
Kemudian dari lingkungan Pemprov Riau ada Mantan Kadishub Riau Surya Maulana, Asrizal Kadis Perindustrian, Staf Ahli Pemprov Riau Joni Irwan, Kepala BPKAD Riau Syahrial Abdi Mantan Kadisdik Riau Kamsol serta Mahibul Basyar Mantan Kepala Badan Koordinasi Penyuluhan Pemprov Riau. (Syaiful Misgiono)
