Tim Jumat Barokah SMAN 8 Berikan 150 Kg Beras ke Pesantren Darul Mukhlasin
Tim Jumat Barokah SMAN 8 Pekanbaru menyerahkan 150 kilogram beras untuk warga pesantren Darul Mukhlasin di Rumbai, Jumat (25/10/2019).
Editor:
Hendra Efivanias
Foto/Istimewa
BANTUAN - Kepala SMAN 8 Pekanbaru, Tavip Tria Candra menyerahkan secara simbolis bantuan berupa beras kepada sesepuh Pesantren Darul Mukhlasin Mbahadi saat menjalani program Jumat Barokah, Jumat (25/10/2019).
Setelah dikaji, pesantren tersebut dianggap layak dibantu.
Bantuan tersebut bersumber dari dana infaq siswa.
Sementara itu, sesepuh Pesantren Darul Mukhlasin Mbahadi bersyukur atas bantuan yang diberikan oleh SMAN 8 Pekanbaru melalui program Jumat Barokah ini.
Dia menjelaskan, kini pesantren itu memiliki 39 santri.
Selain pesantren, juga ada SMK A.D.A yang baru berdiri 2 tahun lalu. Jumlah siswa SMK A.D.A baru 16 orang.
Dalam proses belajar, siswa SMK juga diharuskan mampu menghafal Alquran 10 juz setiap tahun.
Jadi ditargetkan dalam tiga tahun siswa SMK bisa hafal 30 juz. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/bantuan-beras-dari-tim-jumat-barokah.jpg)