Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Aksi Polisi Selamatkan Ibu Hamil yang Kontraksi di Bus, Melahirkan 2 Menit Tiba di Rumah Sakit

Dua polisi yang patroli membawa sang ibu hamil ke rumah sakit menggunakan mobil patroli. 2 menit sampai di rumah sakit sang ibu langsung melahirkan.

Editor: M Iqbal
Humas Polres Jakarta Barat
Bayi dari Eki Dini Monica berhasil lahir dengan selamat karena naik kendaraan Polisi Lalu Lintas Kamis (20/2/2020) 

Aksi Polisi Selamatkan Ibu Hamil yang Alami Kontraksi di Bus, Melahirkan 2 Menit Setelah Sampai di Rumah Sakit

TRIBUNPEKANBARU.COM - Inilah aksi heroik dua anggota kepolisian yang menolong seorang ibu hamil yang mengalami kontraksi.

Dua polisi yang patroli tersebut membawa sang ibu hamil ke rumah sakit menggunakan mobil patroli.

Di dalam mobil, ia juga mencoba memberikan motivasi pada ibu hamil.

Ibu hamil tersebut mengalami kontraksi di dalam bus.

Ia berhasil dilarikan ke rumah sakit dua menit setelah diselamatkan Polisi Lalu Lintas.

Wanita yang berhasil diselamatkan tersebut bernama Eki Dini Monica.

Ia sangat berterima kasih pada kedua polisi yang menolongnya.

Polisi yang menolong pun mengungkapkan kronologi kejadiannya.

Meninggal Dunia Sebelum Hari Pernikahan, Kisah Dokter Ini jadi Viral karena Terinfeksi Virus Corona

Mulanya Kanitlantas Polsek Tamansari Jakarta Barat Kompol Purwanto tengah melakukan patroli di Tol JORR arah arah Pondok Indah Kamis (20/2/2020) malam.

Dalam perjalanan, ia dihampiri oleh penumpang bus.

Kira-kira pukul 20.15 WIB di depan pintu tol JORR Meruya ada penumpang bus yang turun di tengah kemacetan.

"Kejadian jam 20.15 WIB di depan pintu tol Meruya arah Pondok Indah," ujar Purwanto, saat dihubungi, Jumat (21/2/2020).

Seorang penumpang meminta pertolongan pada Purwanto untuk bawa Eki ke rumah sakit sebab wanita itu sudah mengalami kontraksi.

"Keadaan jalanan ketika itu macet dari Jati Warna sampai Joglo. Kemudian ada penumpang bus menyetop kita yang lagi patroli sambil teriak-teriak minta tolong karena ada yang mau melahirkan," kisah Purwanto.

Tanpa berpikir panjang, Purwanto langsung menggendong dan membawa Eki Dini Monica ke dalam mobil patroli.

Sumber: TribunNewsmaker
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved