Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Mutasi Pejabat Pemprov Riau

MUTASI Pejabat Eselon II Jajaran Pemprov Riau Hasil Evaluasi, Gubri Syamsuar : Disetujui Komisi ASN

Gubernur Riau atau Gubri Syamsuar menegaskan, pejabat eselon II yang dilantik, Selasa (10/3/2020) merupakan pejabat yang dinyatakan lolos evaluasi

Penulis: Syaiful Misgio | Editor: Nolpitos Hendri
ist
MUTASI Pejabat Eselon II Jajaran Pemprov Riau Hasil Evaluasi, Gubri Syamsuar : Disetujui Komisi ASN 

Gubernur Riau Syamsuar MUTASI 12 Pejabat Eselon II Pemprov Riau

Gubernur Riau Syamsuar mutasi 12 pejabat eselon II di jajaran Pemprov Riau, Nuzelly tetap Direktur Utama RSUD Arifin Achmad, ini nama 11 lainnya.

Sebanyak 12 pejabat eselon II di lingkungan Pemprov Riau dimutasi dan diambil sumpahnya menduduki jabatan baru.

12 pejabat eselon II tersebut seluruhnya adalah pejabat lama yang diroling ke jabatan lain.

Dari 12 nama tersebut hanya satu nama yang tetap menduduki jabatan awal yakni, Nuzelly yang dilantik sebagai Dirut RSUD Arifin Ahmad.

Sedangkan 11 pejabat eselon II lainya adalah pejabat lama yang dipindahkan ke jabatan baru.

Mereka diantaranya adalah Rudyanto dilantik menduduki jabatan baru sebagai staf ahli bidang pembangunan dan insfrastruktur.

Sebelumnya Rudyanto menjabat sebagai kepala dinas pendidikan Riau.

Kemudian Syahrial Abdi menduduki jabatan baru sebagai asisten administrasi umum Setdaprov Riau.

Sebelumnya Syahrial Abdi menjabat sebagai Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Riau.

Selanjutnya, Eva Refita yang dilantik menduduki jabatan baru sebagai asisten perekonomian, jabatan sebelumnya Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM PTSP).

Kemudian ada nama Chairul Rizky yang dilantik menduduki jabatan baru sebagai Kepala Dinas Informasi dan Komunikasi (Infokom) Riau.

Sebelumnya Chairul Rizky menjabat sebagai kepala Kesbangpol.

Selanjutnya Jonli dilantik menduduki jabatan baru sebagai Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Riau.

Jonli sebelumnya menjabat sebagai kepala Biro Ortal.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved