Berita Riau
Bantu Penanganan Covid 19, Pemkab Meranti Terima APD dari RAPP, APR dan Asian Agri
Kepulauan Meranti terima bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dari PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP), PT Asia Pacific Rayon (APR), dan Asian Agri.
Penulis: Teddy Tarigan | Editor: Nurul Qomariah
TRIBUNPEKANBARU.COM, MERANTI - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti terima sejumlah bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dari PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP), PT Asia Pacific Rayon (APR), dan Asian Agri pada Selasa (21/4/2020).
Hal ini dilakukan sebagai upaya dalam percepatan penanganan Covid-19, khususnya di Kepulauan Meranti.
APD ini akan diberikan kepada para tenaga kesehatan agar dapat bekerja dengan aman dan tenang selama merawat pasien.
Bantuan diterima langsung oleh Bupati Kepulauan Meranti, Irwan Nasir selaku Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kepulauan Meranti.
Bantuan yang diserahkan berupa 950 baju pelindung (hazmat), 50 baju pelindung ICU, 10 ribu masker, 10 ribu sarung tangan medis (glove), 50 kacamata medis (google) untuk digunakan oleh para tenaga kesehatan, seperti dokter dan perawat yang menangani pasien COVID-19.
• Dugaan Korupsi di Dinas Pendidikan Riau Segera Disimpulkan, Jaksa Duga Memang Ada Penyimpangan
• Labkesda Riau Dioperasikan 24 Jam, Gubri Syamsuar Tambah Jumlah Petugas Labor
• Sadis, Sabetan Parang Suami Tebas Leher Istri hingga Nyaris Putus, Nyawa Lamiah Melayang Sia-sia
Stakeholder Relations Manager RAPP wilayah Siak dan Kepulauan Meranti, Samsuriya M Hasyim mengatakan, hal ini merupakan wujud nyata komitmen perusahaan.
Sebagai bentuk dukungan pemerintah melalui satuan gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 di Provinsi Riau.
Terlebih APD merupakan kebutuhan penting pada masa tanggap darurat ini.
“Kami berharap bantuan ini dapat segera digunakan oleh tenaga kesehatan sehingga bisa bekerja maksimal dalam menjalankan tugas sekaligus bisa melindungi diri dari risiko penularan virus,” ujarnya.
“ Di mata kami, kerelaan dan keberanian mereka adalah wujud nyata tindakan kepahlawanan sesungguhnya,” imbuhnya.
Sementara, Bupati Kepulauan Meranti, Irwan Nasir menyampaikan terima kasih kepada RAPP, APR, dan Asian Agri atas bantuan APD yang diberikan bagi tenaga kesehatan.
Menurut Irwan, bantuan APD ini akan menambah motivasi kepada tenaga kesehatan yang sedang berjibaku untuk mengingatkan masyarakat dari penularan virus.
"Kita semua tahu Kepulauan Meranti alhamdulillah saat ini status wilayahnya masih hijau, namun jumlah orang dalam pemantauan itu masih cukup banyak yakni 862 orang,” ulas Irwan.
“ Untuk itu, kami ucapkan terima kasih banyak kepada RAPP, APR, Asian Agri karena sangat membantu tenaga kesehatan kita yang membutuhkan peralatan memadai dalam bertugas," ungkap Bupati.
Irwan menghimbau kerjasama semua pihak agar terus disiplin dan mengikuti himbauan pemerintah.
Sehingga, Kabupaten Kepulauan Meranti tetap aman dan bisa segera keluar dari penularan virus ini.
