Ketika Fidel Castro Mengelus Tongkat Pemimpin RI, Soekarno: Kalau Anda Pegang Ini Akan Keluar Jin
kisah menarik yang dimaksud adalah saat di mana pemimpin Kuba Fidel Castro, bercengkerama dengan Presiden Soekarno.
Di lain kesempatan, Bung Karno kembali baku canda dengan Castro.
“Anda tahu Tuan, inilah yang menyatukan Indonesia,” kata Bung Karno sambil menunjukkan pecinya.
Tak kalah dengan lawan bicaranya,seraya menunjukkan topi pet-nya yang bergambar bintang, Castro berkata:
“Yang Mulia Presiden Soekarno, inilah yang membuat Batista merangkak-rangkak keluar istana dan digebuki pantatnya oleh Amerika.”
Mata Fidel Castro melirik pada tongkat yang dibawa Sukarno dan bertanya:
“Oh, kalau ini untuk apa Tuan Presiden?”
• Drama Korea The King Eternal Monarch Episode 16, Link Nonton Episode Terakhir Drakor Lee Min Ho
• Hasil Coppa Italia Tadi Malam, Ronaldo Gagal Penalti, Juventus Melaju ke Final
• Asal RUDAL Jelajah yang Kerap Serang Arab Saudi Dibongkar PBB, Terungkap dari Karakteristik Desain
Dengan gaya kocak sambil mengelus-elus tongkat dan memberikannya kepada Fidel, Sukarno berkata:
“Kalau Anda pegang ini akan keluar jin.”
Keruan saja orang-orang di sekitar itu tertawa terbahak-bahak.
Karena penasaran Fidel lantas mengelus-elus tongkat komando Sukarno tersebut, namun tentu saja tidak ada jin yang muncul.
Akhirnya mereka bertukar aksesori.
Fidel memakai peci dan membawa tongkat komando Sukarno.
Sedangkan Soekarno memakai topi pet Castro. (Yoyok Prima Maulana)
Artikel ini telah tayang di tribunmanado.co.id dengan judul Ketika Fidel Castro Mengelus Tongkat Pemimpin RI, Soekarno: Kalau Anda Pegang Ini Akan Keluar Jin
